• News

Kepala BPSDMP Minta Awak Kapal Mampu Serap Perkembangan Teknologi

Yahya Sukamdani | Kamis, 16/07/2020 21:27 WIB
Kepala BPSDMP Minta Awak Kapal Mampu Serap Perkembangan Teknologi Wisuda perwira Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (16/7/2020). Foto: bpsdmp

Katakini.com  – Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) Sugihardjo meminta agar para awak kapal mampu menyerap dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi.

Hal itu disampaikan Sugihardjo saat mewisuda 472 perwira Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar, Sulawesi Selatan di Kampus PIP, Makassar, Kamis (16/7/2020).

"Penguasaan teknologi saat ini merupakan bekal penting yang harus dimiliki oleh seluruh lulusan sekolah pelaut BPSDMP agar mampu bersaing dengan pelaut luar negeri," ujar Sugihardjo.

Ia mengatakan, guna menghadapi tantangan globalisasi dan perkembangan teknologi ini, seluruh Perguruan Tinggi di lingkungan BPSDMP terus berkoordinasi dan berkolaborasi dengan dunia usaha. Sehingga para lulusannya dapat terserap di industri transportasi dengan mensinkronkan materi pembelajaran di kampus dengan perkembangan lingkungan strategis dan tuntutan dunia industri.

"Dengan pendekatan Quadruple Helix yaitu dengan kerja sama antara pemerintah, industri, masyarakat, dan lembaga pendidikan diharapkan mampu menciptakan lulusan yang kompeten dan profesional serta langsung dapat diserap oleh pasar," imbuh Sugihardjo.

Menurutnya, penyelenggaraan wisuda secara langsung dapat terselenggara setelah berkoordinasi dengan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di daerah.

Dengan memanfaatkan teknologi informasi yang semakin berkembang di era new normal ini, wisuda yang biasanya dihadiri langsung oleh para orang tua dan kerabat wisudawan, kini dapat disaksikan dari lokasi masing-masing dengan menggunakan live streaming di berbagai platform media sosial yang ada.

Wisuda kali ini disiarkan secara langsung melalui akun Youtube dan Instagram PIP Makassar.

"Dengan memanfaatkan teknologi informasi berbasis internet, keluarga tetap dapat menyaksikan secara langsung wisuda ini di kediaman masing-masing tanpa mengurangi khidmatnya acara yang merupakan kebanggaan atas keberhasilan putra-putri maupun anggota keluarga lainnya dalam menempuh pendidikan,” ungkap Sugihardjo.

Direktur Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makasar, Sukirno dalam laporannya menyampaikan upacara wisuda kali ini di ikuti oleh 472 wisudawan. Terdiri dari Ahli Nautika Tingkat 1 (49), Ahli Nautika Tingkat II (37), Ahli Nautika Tingkat III (77), Ahli Nautika Tingkat IV (97), dan Ahli Nautika Tingkat V (18).

Sementara untuk Ahli Teknika Tingkat I (26), Ahli Teknika Tingkat II (42), Ahli Teknika Tingkat III (39), Ahli Teknika Tingkat IV (77), dan Ahli Teknika Tingka V (10).

FOLLOW US