• News

Serangan Udara Rusia Terus Targetkan Ibu Kota Ukraina, Kyiv

Akhyar Zein | Selasa, 18/10/2022 21:15 WIB
Serangan Udara Rusia Terus Targetkan Ibu Kota Ukraina, Kyiv Asap mengepul di atas Kyiv, ibu kota Ukraina setelah pemboman Rusia.(foto: The New York Times)

JAKARTA - Pihak berwenang Ukraina terus melaporkan serangan udara di ibu kota Ukraina, Kyiv, pada Selasa pagi, ketika gelombang serangan drone dan rudal lainnya di ibu kota negara itu dan kota-kota lain telah memasuki minggu kedua.

“Ledakan lagi di Kyiv di pagi hari. Distrik Desnianskyi. Objek infrastruktur kritis. Semua layanan penyelamatan sedang menuju ke sana. Detail lebih lanjut nanti,” kata Wali Kota Kyiv Vitali Klitschko di akun Telegramnya.

Penasihat Kementerian Dalam Negeri Ukraina Anton Gerashchenko juga mengkonfirmasi laporan di Telegram, menggemakan pernyataan dari Klitschko.

Pasukan Rusia telah meluncurkan serangkaian serangan udara baru di Kyiv dan beberapa wilayah sejak pekan lalu.

Selain Kyiv, serangan rudal dan drone dilaporkan terjadi di wilayah Zaporizhzhia, Dnipropetrovsk, Kharkiv, Mykolaiv, Zhytomyr, dan Sumy

FOLLOW US