• News

Hasil Penyidikan KPK, Sejumlah Petinggi Jasindo Diduga Terlibat Korupsi

Yahya Sukamdani | Selasa, 24/11/2020 22:35 WIB
Hasil Penyidikan KPK, Sejumlah Petinggi Jasindo Diduga Terlibat Korupsi PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Persero). Foto: industry

Katakini.com - Hasil penyeledikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ditengarai ada sejumlah pejabat PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Persero) terlibat korupsi.

"KPK sedang menyelidiki dugaan tindak pidana korupsi jasa konsultasi bisnis Asuransi dan Reasuransi Oil dan Gas pada PT Jasindo tahun 2008 sampai dengan 2012," ujar Plt, Jubir KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (24/11/2020).

Sesuai kebijakan baru KPK, nama tersangka dan rincian kasus ini masih belum bisa dibeberkan ke publik.

Kendati demikian, dipastikan kasus ini melibatkan sejumlah petinggi di perusahaan asuransi plat merah tersebut.

"Proses penyidikan saat ini sedang berjalan dan pihak yang akan ditetapkan sebagai Tersangka akan kami umumkan bersamaan dengan penangkapan atau penahanannya," cetus Ali.

"Informasi secara spesifik terkait perkara ini belum bisa kami sampaikan namun sebagaimana amanat UU KPK, perkembangan perkara ini akan selalu kami sampaikan kepada publik secara transparan dan akuntabel," tegas dia.

Keywords :

FOLLOW US