• News

Saudi Tutup 74 Fasilitas Kesehatan karena Melanggar Aturan COVID

Yati Maulana | Jum'at, 22/07/2022 13:30 WIB
Saudi Tutup 74 Fasilitas Kesehatan karena Melanggar Aturan COVID Kementerian Kesehatan Saudi mendesak penyedia layanan kesehatan dan praktisi untuk mematuhi langkah-langkah pencegahan COVID-19. Foto: AFP

JAKARTA - Kementerian Kesehatan Saudi menutup sementara 74 institusi medis karena melanggar aturan keselamatan COVID-19 sebagai bagian dari lebih dari 300.000 inspeksi lapangan yang dilakukan selama paruh pertama tahun 2022, Saudi Press Agency (SPA) melaporkan pada hari Kamis.

Pelanggar yang terpaksa ditutup adalah empat rumah sakit, 43 puskesmas, lima apotek, dan 22 tempat lainnya.

Lebih dari 6.600 fasilitas kesehatan juga didenda, termasuk 729 rumah sakit, 2310 pusat kesehatan, 2.754 apotek, dan 833 fasilitas kesehatan lainnya.

Kementerian mendesak penyedia dan praktisi kesehatan untuk mematuhi langkah-langkah pencegahan COVID-19. Pelanggar menghadapi denda hingga $80.000, penutupan fasilitas dan penangguhan lisensi hingga dua tahun.

"Melalui kunjungan inspeksi lapangan, kementerian bertujuan untuk memastikan fasilitas kesehatan mematuhi langkah-langkah pencegahan COVID-19 untuk mengekang penyebaran pandemi dan menjaga kesehatan masyarakat," bunyi pernyataan SPA.

FOLLOW US