• Bisnis

Hero Jual IKEA Sentul City Senilai Rp280 Miliar

Budi Wiryawan | Rabu, 01/09/2021 17:19 WIB
Hero Jual IKEA Sentul City Senilai Rp280 Miliar IKEA Sentul City. (foto: youtube.com)

Katakini.com - PT Hero Supermarket Tbk (HERO) telah menjual IKEA Sentul City kepada PT Archipelago Property Development (APD) yang merupakan perusahaan terafiliasi HERO.

Pemegang saham APD terdiri atas Mulgrave Corporation B.V. (25%) dan The Dairy Farm Company Ltd (75%), di mana dua perusahaan tersebut juga merupakan pemegang saham mayoritas dan pengendali HERO.

Manajemen HERO dalam keterbukaan informasi, Rabu (1/9/2021) menjelaskan, nilai transaksi penjualan aset properti toko perdagangan IKEA mencapai Rp280 miliar. Penandatanganan akta jual beli dilakukan pada tanggal 27 Agustus 2021.

Adapun pendapatan dari transaksi ini akan digunakan untuk mengurangi fasilitas pinjaman dan mendukung kebutuhan modal kerja dan operasional Perseroan.

"Memberikan dampak positif terhadap kondisi keuangan Perseroan yang diciptakan oleh pembayaran utang serta memberikan Perseroan fleksibilitas keuangan untuk mendukung inisiatif pertumbuhan di masa depan," tulis manajemen HERO.

Perseroan diharapkan membukukan pendapatan dari penjualan aset IKEA Sentul City yang akan meningkatkan nilai buku ekuitas di neraca Perseroan. Perseroan melalui anak perusahaannya PT Rumah Mebel Nusantara akan tetap menjadi penyewa properti IKEA Sentul City setelah transaksi berdasarkan perjanjian sewa-menyewa.

HERO saat ini menghadapi kondisi perdagangan yang menantang disebabkan oleh pandemi Covid-19 dan lemahnya kinerja perekonomian. Hal ini mengakibatkan kinerja keuangan yang menantang pada tahun 2020 dan diprediksi kondisi menantang ini tetap terjadi di tahun 2021.

FOLLOW US