• News

Presiden Minta Satgas Terus Giat Mitigasi Penyebaran Covid-19

Yahya Sukamdani | Senin, 19/10/2020 19:45 WIB
Presiden Minta Satgas Terus Giat Mitigasi Penyebaran Covid-19 Presiden Jokowi

Katakini.com - Presiden Joko Widodo meminta Satgas Covid-19 terus giat melakukan mitigasi penyebaran Covid-19. Sehingga diharapkan tidak menambah terjadinya kenaikan kasus penularan virus Covid-19.

"Pengalaman libur panjang kemarin terjadi kenaikan penyebaran Covid yang agak tinggi. Oleh sebab itu, kita perlu bicarakan agar kegiatan libur panjang dan cuti bersama ini jangan sampai berdampak pada kasus kenaikan Covid-19," kata Presiden Jokowi mengawali rapat terbatas di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (19/10/2020).

Presiden Jokowi mengatakan bahwa, penanganan Covid-19 telah menunjukan hasil yang sangat baik. Berdasarkan data pemerintah menurut Jokowi per tamggal 18 Oktober 2020 rata-rata kasus aktif di Indonesia mencapai 17,69% lebih rendah dari rata-rata kasus aktif dunia yang mencapai 22,54%.

"Ini bagus sekali kita 117,69%, dunia 22,54%," katanya.

Sementara itu, lanjut Jokowi jika dibandingkan dengan bulan September yang lalu. Angka rata-rata kematian di Indonesia juga menururun cukup signifikan. Dari yang sebelumnya 3,94% dibulan Oktober ini menjadi hanya 3,45%.

"Sekali lagi menurun, dari bulan lalu 3,94% menjadi 3,45%. Kemudian rata-rata kesembuhan di Indonesia juga 78,84%. Ini juga lebih tinggi dari rata-rata kesembuhan dunia yang 74,66%. Kita 78,84, dunia 74,67%," ujar Jokowi.

Terkait pencapaian hal positif tersebut, Presiden meminta Satgas untuk terus memperbaiki dan meningkatkan kinerja kedepannya. Sehingga diharapkan tren kasus di Indonesia akan semakin membaik.

FOLLOW US