• Gaya Hidup

Songket Minang Karya Ayumi Mejeng di NYFW 2020

Rizki Ramadhani | Jum'at, 04/10/2019 08:19 WIB
Songket Minang Karya Ayumi Mejeng di NYFW 2020 Songket Minang melenggang di ajang New York Fashion Week (Foto: Moza Wahyu)

Jakarta - An Ode To The Ethnicity menjadi judul yang dipetik untuk mengusung tema rancangan Ayumi yang terinspirasi dari seorang perempuan enerjik yang cantik dan bergaya chic sepanjang waktu.

Ayumi mempersembahkan karya cipta gaya rancangan di panggung New York Fashion Week yang menggunakan material khas Indonesia untuk dikenakan perempuan pesolek saat menghadiri acara santai maupun resmi, pagi atau malam, dalam gaya glamor.

Songket Minang dipilih untuk menjadi fokus utama dalam pemilihan bahan. Orang tua Ayumi yang berasal dari Sumatera Barat, membuatnya cukup akrab dengan songket.

“Kendala terberat adalah waktu yang sempit. Hanya tiga minggu. Songketnya sendiri asli hasil tenunan tangan pengrajin dari Sumatera Barat, dan satu warna songket dibuat untuk satu bahan. Jadi, no chance for failure,” cerita Ayumi tentang proses pengerjaan koleksi.

Bahan songket yang agak kaku dengan perpaduan benang emas dan warna kelam itu dipadukan dengan bahan tipis yang ringan dalam siluet bertumpuk penuh ruffles di sana sini untuk menegaskan kesan luwes.

Kilau jalinan benang emas dengan warna merah legam, hijau pekat, krem dalam songket sangat mendukung citra mewah yang menjadi ciri desain Ayumi dan dipersembahkan di atas panggung Spring Studio, yang berhasil dipijaknya pada 9 September 2019 lalu.

Spring Studio adalah runway utama tempat desainer-desainer papan atas dunia mempersembahkan koleksinya, seperti: Jeremy Scott, Calvin Klein, dll.

Ayumi meminta bantuan khusus kepada Epa Jewelry untuk melengkapi busana-busana rancangannya yang cocok dikenakan mulai saat santai hingga resmi itu.

FOLLOW US