• Sport

Kalah dari Villa, Pep Guardiola Introspeksi City

Budi Wiryawan | Kamis, 07/12/2023 18:35 WIB
Kalah dari Villa, Pep Guardiola Introspeksi City Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, memberikan instruksi kepada dua pemainnya Erling Haaland (kedua kiri) dan Joao Cancelo. (Foto: Manchester City/ beritasatu.com)

JAKARTA - Manajer Manchester City, Pep Guardiola bakal introspeksi setelah kekalahan dari Aston Villa pada Kamis (7/12) dini hari. Hasil itu membuat The Citizen mencatatkan empat laga tanpa kemenangan di Liga Inggris.

City kehilangan poin saat melawan Chelsea, Liverpool, Tottenham Hotspurs, dan Aston Villa. Kekalahan 1-0 di Villa Park menyebabkan tim asuhan Pep turun ke peringkat keempat klasemen sementara.

Manchester City juga terpaut enam poin dari pemimpin klasemen yang dihuni oleh Arsenal. Namun, masih banyak waktu yang tersisa untuk mempertahankan mahkota domestik musim ini.

"Tim yang lebih baiklah yang menang. Saya berkata kepada para pemain, `Dalam sepak bola, hal ini terjadi. Saya tahu Anda ingin menang, saya tahu Anda mencobanya, karena Anda telah membuktikannya kepada saya dan semua orang berkali-kali`," kata Pep dikutip dari Goal.

"Sekarang hasilnya tidak begitu bagus seperti biasanya (sebelumnya). Saya harus memikirkannya. Saya harus tidur, untuk berefleksi, saya harus melihat pertandingannya, bagaimana para pemain melakukannya dan mencoba melakukannya," sambung dia.

Dalam pertandingan tersebut, City hanya melepaskan dua tembakan ke gawang Villa, jumlah paling sedikit yang pernah berhasil dilakukan tim asuhan Pep, sementara Villa melepaskan 22 tembakan.

FOLLOW US