• Bisnis

Potensi Melimpah, RI Berpeluang Besar Jadi Pusat Ketahanan Pangan Dunia

Eko Budhiarto | Kamis, 10/11/2022 15:47 WIB
Potensi Melimpah, RI Berpeluang Besar Jadi Pusat Ketahanan Pangan Dunia Sawah dengan irigasi yang bagus (Foto: Ist)

JAKARTA - Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia menyatakan, Indonesia berpeluang besar menjadi pusat ketahanan pangan dunia. Terkait hal itu, pemerintah akan memperluaa hilirisasi di sektor pangan.

Khusus hilirisasi di sektor pangan, Bahlil menyebut Indonesia punya potensi besar untuk memanfaatkan momentum saat ini di tengah krisis pangan akibat perang Rusia-Ukraina.

"Kita lagi dorong, mulai dari mana hilirisasinya, apakah perikanan atau pangan yang umum. Kami sudah menuju ke sana karena investasinya tidak besar tapi marketnya besar," kata Bahlil dalam konferensi pers "Investasi Terus Tumbuh Topang Pertumbuhan Ekonomi" yang dipantau secara daring di Jakarta, Kamis (10/11/2022).

Bahlil menilai Indonesia punya peluang besar untuk menjadi pusat ketahanan pangan dunia karena potensi alam yang melimpah dan sumber daya manusia.

"Kami sudah membangun ekosistem perencanaan di sektor pangan karena pangan instrumen terpenting untuk menciptakan lapangan kerja baru, dan menciptakan kawasan pertumbuhan ekonomi baru, karena tidak terlalu banyak membutuhkan investasi tetapi banyak melibatkan lapangan pekerjaan di desa, kampung-kampung, tidak terpusat di Jakarta. Ini peluang yang akan dilakukan," katanya.

Selain pangan, perluasan hilirisasi juga dilakukan di sektor gas.

Perluasan hilirisasi itu sejalan dengan instruksi Presiden Jokowi dalam rapat kabinet terbatas di mana Presiden meminta segera ada masterplan hilirisasi sumber daya alam, khususnya gas dan pangan.

"Presiden setelah melihat hilirisasi di sektor pertambangan, terutama nikel, yang ternyata berhasil, Presiden minta kami untuk menghitung baik dan menyusun langkah agar terjadi hilirisasi gas," katanya.

Kementerian Investasi, lanjut Bahlil, akan mendukung pembangunan pabrik pupuk dan fasilitas produksi blue ammonia di Papua Barat yang merupakan salah satu sumber gas bumi.

"Kita juga akan bangun blue ammonia dengan Kementerian ESDM. Kita akan maksimalkan untuk membangun pabrik pupuk di Papua Barat, kenapa Papua Barat karena asal gasnya dari Papua. Jadi blue ammonia di Bintuni, (pabrik) pupuknya di Fakfak," katanya.

Bahlil mengatakan juga tengah mendukung pembangunan pabrik metanol di Bojonegoro, Jawa Timur. Saat ini 80 persen pasokan metanol Indonesia masih berasal dari impor. Ia juga memastikan sudah ada investor yang menanamkan modalnya untuk proyek tersebut.

"Di sana investornya sudah ada, dari Amerika, bukan dari Asia," katanya.

 

FOLLOW US