• Ototekno

Rekomendasi OPPO A Series Dibanderol Rp 2 Jutaan, Cek Spesifikasinya

Tri Umardini | Selasa, 18/10/2022 14:30 WIB
Rekomendasi OPPO A Series Dibanderol Rp 2 Jutaan, Cek Spesifikasinya Rekomendasi 4 Smartphone OPPO A Series Dibanderol Rp 2 Jutaan, Cek Spesifikasinya (FOTO: OPPO)

JAKARTA - Berniat beli smartphone yang punya spesifikasi mumpuni dengan harga terjangkau? Susah?

Nggak juga! OPPO mengeluarkan ponsel keren dengan harga sangat ramah di kantong. Tentu spesifikasinya juga oke punya.

Percayalah, masih banyak smartphone OPPO yang bisa dibeli dengan harga Rp 2 jutaan, khususnya untuk Seri A.

Setidaknya ada 4 smartphone OPPO Seri A yang bisa didapat hanya cukup mengeluarkan uang kurang dari Rp 3 juta.

Selain punya harga yang murah, spesifikasi yang diusung pun sangat menarik.

Berikut Rekomendasi 4 Smartphone OPPO A Series dengan harga Rp 2 Jutaan:

OPPO A16

Produk yang dirilis tahun 2021 ini sampai sekarang masih jadi salah satu smartphone OPPO harga Rp 2 jutaan terlaris.

Harga smartphone OPPO A16 untuk varian terbaiknya secara resmi hanya Rp 2,5 juta.

Spesifikasi yang ditawarkan adalah prosesor Helio G35, memori 4/64GB, serta triple camera 13MP.

OPPO A55

Tahun ini OPPO A55 juga sudah hadir.

Smartphone OPPO keluaran terbaru ini mengusung prosesor Helio G35, kamera utama 50MP, serta memori 4/64GB.

Dengan sederet keunggulan itu, harga smartphone OPPO A55 secara resmi hanya Rp 2,7 juta.

OPPO A57

Smartphone OPPO harga 2 jutaan berikutnya adalah OPPO A57.

Produk ini juga jadi produk terbaru OPPO di tahun 2022.

Soal spesifikasi, OPPO A57 didukung prosesor Helio G35, memori 4/64GB dengan kapasitas RAM tambahan 4GB, serta baterai 5.000 mAh dengan fast charging 33W.

Harga smartphone OPPO A57 secara resmi dibanderol hanya Rp 2,4 juta saja.

Langsung saja, berikut adalah daftar smartphone OPPO harga 2 jutaan terbaik di tahun 2022 lengkap dengan spesifikasinya.

Spesifikasi Smartphone OPPO Harga Rp 2 Jutaan:

1. OPPO A16

Prosesor: MediaTek Helio G35

Memori: 4GB RAM + 64GB ROM

Kamera utama: Triple camera 13MP: f/2.2 (wide); 2MP: f/2.4 (mono); 2MP: f/2.4 (macro)

Kamera depan: Single camera 8MP (f/2.0) Baterai: 5.000 mAh Harga: Rp 2.499.000

2. OPPO A54

Prosesor: MediaTek Helio P35

Memori: 6GB RAM + 128GB ROM

Kamera utama: Triple camera 13 MP, f/2.2, 25mm (wide); 2 MP, f/2.4, (macro); 2 MP, f/2.4, (depth) Kamera depan: Single camera 16 MP, f/2.0, (wide)

Baterai: 5.000 mAh, Fast charging 18W Harga: Rp 2.599.000

3. OPPO A55

Prosesor: MediaTek Helio G35

Memori: 4GB RAM + 64GB ROM

Kamera utama: Triple camera 50MP, f/1.8 26mm (wide); 2MP, f/2.4, (macro); 2MP, f/2.4, (depth)

Kamera depan: Single camera 16MP, f/2.0, 26mm (wide)

Baterai: 5.000 mAh, Fast charging 18W Harga: Rp 2.699.000

4. OPPO A57

Prosesor: MediaTek Helio G35 Memori: 4GB RAM + 64GB ROM (Extended RAM 4GB)

Kamera utama: Dual camera 13MP, f/2.2, 26mm (wide); 2MP, f/2.4, (depth)

Kamera depan: Single camera 8MP, f/2.0, 26mm (wide)

Baterai: 5.000 mAh, Fast charging 33W Harga: Rp 2.399.000 (*)

FOLLOW US