• News

Dampingi Presiden Jokowi di Jamnas XI, Menpora Amali: Pramuka Bagian Dari Generasi Muda yang Harus D

Ariyan Rastya | Jum'at, 19/08/2022 17:07 WIB
Dampingi Presiden Jokowi di Jamnas XI, Menpora Amali: Pramuka Bagian Dari Generasi Muda yang Harus D Menpora Zainudin Amali saat mendampingi Presiden Jokowi meninjau Jamnas XI di Bumi Perkemahan Cibubur, Jumat (19/8).

Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau pelaksanaan Jambore Nasional (Jamnas) XI tahun 2022 di Bumi Perkemahan Cibubur (Buperta Cibubur), Jumat (19/8) pagi.

Pada kesempatan itu, Menpora Amali mengatakan bahwa Bapak Presiden sangat terkesan dengan penyelenggaraan Jamnas 2022.

"Pagi ini saya mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau Jamnas 2022. Tadi beliau menyampaikan bahwa Jamnas 2022 berbeda dengan tahun sebelumnya," ujarAmali.

Di bawah tema Ceria, Berdedikasi, dan Beprestasi, Jamnas XI tahun dilaksanakan dengan pendekatan yang bersifat edukasi, rekreasi, kreatif, produktif, inovatif, kompetitif, dan menantang.

Diisi dengan beragam kegiatan yang dapat membangkitkan rasa Patriotisme seperti Scouts for SDG’s, Sustainability, New Energy, Up Date – Kekinian and Digital, serta Networking and Grab the Future.

Menurut Amali, Pramuka merupakan bagian dari generasi muda yang juga harus diberikan perhatian.

"Pramuka itu selain pelaksanaan pembinaan melalui sekolah, ada juga di kelompok masyarakat, bahkan ada di kelompok mahasiswa sehingga itu menjadi tugas Kemenpora untuk mendampingi dan membina mereka," lanjut Amali.

Dalam kesempatan yang sama, Budi Waseso selaku Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka mengatakan bahwa Jamnas 2022 kali ini diikuti sebanyak 12 ribu peserta dari berbagai Kwarda dan Kwarcab seluruh Indonesia.

Tidak hanya itu, utusan Organisasi Pramuka di Kawasan Asia Pasifik juga turu meramaikam kegiatan tersebut.

Pria yang akrab diasapa Buwas itu juga menerapkan protokol kesehatan yang ketat, dimana setiap satu tenda diisi dengan satu orang, bukan satu regu.

"Ya jadi satu orang satu tenda, kalau dulu kan satu tenda satu regu. Di mana mereka juga kita kenalkan bagaimana kita harus ikut mencegah daripada berkembangnya penularan virus," pungkas Buwas.

FOLLOW US