• News

Kapolres Jakarta Barat Ikuti Kegiatan 10 Juta Bendera Merah Putih

Ariyan Rastya | Selasa, 16/08/2022 19:10 WIB
Kapolres Jakarta Barat Ikuti Kegiatan 10 Juta Bendera Merah Putih Walikota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko bersama Kapolres Jakarta Barat, Kombes Pol Pasma Royce.

Jakarta - Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Pasma Royce mengikuti kegiatan gerakan 10 juta bendera merah putih jelang peringatan HUT RI ke-77, Selasa (16/8).

Berlokasi di Kantor Walikota Administrasi Jakarta Barat, kegiatan ini diikuti oleh Forkopimkko Jakbar serta berbagai macam elemen masyarakat.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce mengatakan, Kegiatan ini dalam rangka menyambut hut kemerdekaan RI yang akan dirayakan sesaat lagi pada 17 agustus nanti.

"10 juta bendera merah putih akan dibagikan gratis kepada masyarakat maupun para pengguna jalan yang melintas di depan kantor walikota Jakarta Barat," ujar Pasma.

Sementara itu, Yani Wahyu Purwoko selaku Walikota Jakarta Barat menyampaikan dalam sambutannya bahwa kegiatan ini merupakan instruksi langsung dari Kemendagri.

"Ini merupakan intruksi langsung dari Kemendagri, melalui gerakan 10 juta bendera merah putih ini yang merupakan simbol negara Republik Indonesia sebagai bentuk cinta dan kebanggaan terhadap negara kesatuan republik Indonesia," ujar Wahyu.

Usai pembukaan, Walikota Jakbar bersama Kapolres Jakbar langsung turun ke lapangan untuk membagikan 10 juta bendera merah putih.

Turut hadir dalam agenda tersebut yaitu Dandim 0503 JB Kolonel Kav I Made Maha Yudhiksa, dan Kejaksaan Negeri Jakarta Barat Dwi Agus Afrianto.

 

FOLLOW US