• News

Pengukuhan Pengurus AKPSI Periode 2022-2027

Asrul | Minggu, 17/07/2022 14:07 WIB
Pengukuhan Pengurus AKPSI Periode 2022-2027 Pengukuhan Pengurus AKPSI Periode 2022-2027 di Musyawarah Nasional ke- I

Jakarta - Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke- I dan Pengukuhan Pengurus yang diselenggarakan di Krakatau Ballroom, Hotel Mercure, Ancol, Sabtu (16/7) Jakarta Utara.

Bupati Seruyan (Kalteng) Yulhaidir ditetapkan sebagai Ketua Umum, Bupati Kampar (Riau) Dr. H. Kamsol sebagai Sekretaris Umum, Bupati Sukamara (Kalimantan Tengah) H. Windu Subagio sebagai Bendahara Umum.

Dan mantan Senator Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI periode 2009-2014 dan 2014-2019 asal Sulawesi Barat Muhammad Asri Anas sebagai Direktur Eksekutif, dan Senator Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Daerah Pemilihan Provinsi Riau Dr. Hj. Intsiawati Ayus, S.H., M.H. sebagai Manajer Kajian Hukum dan Advokasi AKPSI.

Dalam acara tersebut Menteri Dalam Negeri RI Muhammad Tito Karnavian sebagai Dewan Pembina AKPSI bertindak membacakan Ketetapan hasil Munas ke I yaitu Surat Keputusan Munas No: 005/SK/MUNAS/AKPSI/VII/2022 tentang Pengurus Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia Periode 2022 – 2027 dan sekaligus menyampaikan sambutan.

Selain Mendagri, acara juga dihadiri oleh Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan yang juga berkesempatan memberikan sambutan.

Turut hadir memenuhi undangan Ketua Umum Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Joko Supriyono, Ketua DPP Asosiasi Pemerintahan Desa (APDESI) Surta Wijaya, serta sejumlah Bupati dari kabupaten penghasil sawit se-Indonesia yang turut dikukuhkan sebagai pengurus AKPSI Periode 2022 – 2027.

FOLLOW US