• Gaya Hidup

29 Juni Hari Keluarga Nasional 2022, Berikut 15 Kutipan Inspiratif dan Penuh Makna

Tri Umardini | Rabu, 29/06/2022 13:01 WIB
29 Juni Hari Keluarga Nasional 2022, Berikut 15 Kutipan Inspiratif dan Penuh Makna 29 Juni Hari Keluarga Nasional 2022, Berikut 15 Kutipan Inspiratif dan Penuh Makna. (FOTO: HO/IST)

JAKARTA - Hari Keluarga Nasional atau Harganas diperingati 29 Juni. Untuk merayakan Hari Keluarga Nasional, tak ada salahnya kita memberi ucapan atau kutipan inspiratif dan penuh makna kepada orang-orang terdekat.

Berikut 15 ucapan atau kutipan inspiratif dan penuh makna tentang keluarga yang bisa kita kirim atau buat status di media sosial seperti Instagram, Facebook, atau WhatsApp.

1. Memilih tempat untuk pulang adalah sebuah keluarga. Memilih seseorang untuk dicintai adalah sebuah keluarga.

2. Banyak yang sibuk mengejar harta hingga melupakan keluarga. Padahal tanpa kita sadari, keluarga ialah harta yang tak ternilai, indahnya kebersamaan.

3. Kehangatan dalam keluarga tidak diukur dari ukuran luas rumahnya, tapi luasnya kebahagiaan yang menempati. Selamat Hari Keluarga Nasional 2022!

4. Jangan takut dengan pernikahan, jika Kamu telah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, maka Kamu mampu menciptakan keluarga yang bahagia dan sejahtera.

5. Merantaulah dimanapun tempat yang kau mau, gapailah impianmu. Tapi ingatlah, jangan pernah lupakan tempat dimana kamu harus pulang. Keluarga adalah tempat kita kembali. Selamat Hari Keluarga Nasional

6. Dalam satu rumah tangga, istri dan suami bertengkar merupakan hal yang biasa. Proses itu hanya untuk mengenal satu dengan lainnya. Selamat Hari Keluarga Berencana Nasional! Harmoniskan keluargamu dengan rencana yang matang.

7. Keluarga adalah anugerah luar biasa dari Tuhan. Tetap aman. Selamat Hari Keluarga.

8. Kehangatan keluarga terbentuk dari momen-momen bahagia dan kenangan indah yang terus dibentuk. Selamat Hari Keluarga Nasional dan merayakannya bersama orang tercinta.

9. Semua orang takut dilahirkan di keluarga miskin, walaupun kenyataannya orang terkaya nomor satu pun lahir dari sana.

10. Keluarga adalah kompas yang membimbing kita. Mereka adalah inspirasi untuk mencapai tingkat tinggi, dan kenyamanan kita ketika kita sesekali goyah. Selamat Hari Keluarga Nasional!

11. Kehangatan dalam keluarga tidak diukur dari ukuran luas rumahnya, tapi luasnya kebahagiaan yang menempati.


12. Apabila kamu mampu merencanakan pernikahan dengan matang, maka pernikahan akan berasa seperti istana yang sangat megah. Selamat Hari Keluarga Berencana Nasional 2022.

13. Menjadi dan memiliki keluarga adalah bagian dari sesuatu yang sangat indah. Itu berarti hidup kita akan mencintai dan dicintai sampai akhir hayat.

14. Rumah ternyaman adalah keluarga, tempat paling indah itu keluarga dan untuk semua suka maupun duka yang dirasa pasti akan kembali pada keluarga. Selamat Hari Keluarga Nasional 2022.

15. Teman boleh saja datang dan pergi, namun keluarga akan tetap ada dan selalu ada. Utamakanlah keluarga. Ingatlah, saat semuanya runtuh dan gagal, keluarga adalah tempatmu kembali. Selamat Hari Keluarga! (*)

FOLLOW US