• Gaya Hidup

Klepon yang Kenyal & Manis Ternyata Sarat Makna Hidup, Sejarah & Resep Membuat Jajanan Tradisional

Tri Umardini | Rabu, 30/03/2022 06:01 WIB
Klepon yang Kenyal & Manis Ternyata Sarat Makna Hidup, Sejarah & Resep Membuat Jajanan Tradisional Kue Klepon jajanan tradisional. FOTO: HO/IST

JAKARTA - Klepon merupakan jajanan tradisional yang bentuknya bulat mungil, biasanya berwarna hijau, dan bertabur kelapa muda parut yang gurih.

Jika digigit terasa kenyal dan di dalamnya akan keluar gula merah cair atau biasa disebut kinca.

Ketika dimakan, gula merah yang ada di dalam klepon akan luber dan meleleh di mulut. Sensasi inilah yang membuat klepon menjadi salah satu jajanan tradisional yang populer.

Klepon tidak sekadar memperkaya variasi kuliner Indonesia, melainkan juga menjadi salah satu warisan budaya Indonesia.

Menilik dari sejarahnya, rupanya Klepon punya sejarah yang panjang di dunia kuliner Indonesia.

Mengutip dari berbagai sumber, Klepon memiliki simbol dan makna identitas.

Dalam buku yang ditulis oleh Nimpuno “Nostalgia Kue Tenong” (2016) mengatakan bahwa tekstur alot yang ada di dalam Klepon akan diikuti rasa manis seiring Klepon dikunyah.

Maknanya dalam yaitu peristiwa yang susah akan terasa manis di kemudian hari.

Kue Klepon diperkenalkan oleh imigran Indonesia kepada masyarakat Belanda sejak tahun 1950-an.

Wajar saja, jika kita akan menemukan kue ini di beberapa restoran Cina, Belanda, dan Indonesia yang disebutkan dalam buku “Indisch Ieven in Netherland” (2006) yang ditulis oleh J. M. Meulenhoff.

Penyebutan Klepon juga berbeda di beberapa daerah di Indonesia. Misalnya saja di daerah sekitar Sumatera, Sulawesi, dan Malaysia akan menyebut Klepon dengan onde-onde, sedangkan di daerah Jawa dan Bali biasa disebut Klepon.

Hal inilah yang kadang membuat kesalahan persepsi dalam menyebut Klepon, padahal di Jawa onde-onde merujuk pada jajanan yang terbuat dari tepung ketan dengan taburan wijen.

Tentu sangat berbeda dengan Klepon dari segi isian dan metode pembuatan.

Lalu, bagaimana cara membuat Klepon itu sendiri?

Klepon sangat mudah dibuat dan bahannya bisa kita temukan dengan gampang. Namun, perlu diingat, Klepon adalah kue basah yang tidak dapat disimpan berhari-hari.

Jadi, pastikan setelah membuat Klepon sebisa mungkin Klepon dihabiskan maksimal selama dua hari. Jika mau memanaskan Klepon, Klepon bisa dikukus sekitar 5 menit agar teksturnya kenyal kembali, tapi mungkin rasanya tidak akan seenak seperti saat pemasakan pertama.

Resep Membuat Klepon

Bahan:
450 gram tepung ketan putih
50 gram tepung beras
½ sendok the garam halus
Gula merah secukupnya yang sudah disisir halus
Air putih secukupnya
1 lembar daun pandan
Pasta pandan secukupnya

Bahan untuk taburan: kelapa yang sudah diparut secukupnya

Cara Membuat Klepon:

1. Anda harus menyiapkan terlebih dahulu wadah yang akan digunakan untuk membuat adonan.

Setelah wadah siap, masukkan tepung ketan dan tepung beras. Aduk sampai merata.

2. Ambil pasta pandan yang sudah anda siapkan. Lalu masukan ke dalam campuran tepung ketan dan tepung beras. Aduk-aduk sampai merata.

3. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil adonan diuleni sampai kalis dan mudah dibentuk.
Ambil sedikit bagian adonan, lalu bulat-bulat. Setelah itu, pipihkan adonan.

4. Beri adonan kulit dengan gula merah secukupnya saja. Lalu bungkus gula merah tersebut.
5. Kemudian, bentuk bulat-bulat. Lakukan langkah yang sama sampai semua adonan habis.

Cara Merebus Klepon:

1. Siapkan panci yang akan digunakan untuk merebus klepon. Jika panci sudah siap, masukkan air secukupnya saja.

3. Nyalakan kompor dengan api sedang. Lalu simpan panci yang sudah diberi air tersebut di atas kompor. Biarkan air sampai mendidih.

4. Setelah air mendidih, masukkan adonan yang sudah dibentuk tadi. Rebus adonan sampai mengapung di atas air.

5. Rebus sampai semuanya matang sempurna. Jika sudah matang, Anda bisa langsung mengangkatnya dan meniriskannya.

6. Campurkan kelapa parut yang sudah anda siapkan dengan garam secukupnya.

7. Siapkan alat pengukus, lalu kukus kelapa parut tersebut sebentar atau kurang lebih lima menit.

8. Angkat kelapa dan simpan di atas piring. Ambil klepon dan gulingkan di atas kelapa yang sudah dikukus tersebut sampai tertutupi semuanya. Setelah itu, hidangkan dan sajikan pada piring saji yang sudah disiapkan.

9. Setelah mencoba resep di atas, Anda bisa mengkreasikan Klepon sesuai dengan selera. Anda bisa mencoba mewarnai dengan pewarna makanan atau pewarna alami. Isinya bisa dganti dengan kacang hijau, keju, atau selai kesukaan Anda. Tertarik mencoba? (*)

 

FOLLOW US