• Gaya Hidup

Kue Bagea Kuliner Khas Indonesia Timur, Biasa untuk Oleh-oleh, Berikut Resep Membuat Penganan Manis

Tri Umardini | Kamis, 17/03/2022 06:01 WIB
Kue Bagea Kuliner Khas Indonesia Timur, Biasa untuk Oleh-oleh, Berikut Resep Membuat Penganan Manis Kue Sagu alias Bagea kuliner khas dari Papua Tengah. FOTO: MERAH PUTIH

JAKARTA - Kue Bagea atau Kue Sagu Bagea merupakan kuliner khas Indonesia Timur.

Biasanya Kue Bagea dijadikan buah tangan atau oleh-oleh saat kita berkunjung ke Papua-Papua Barat, Sulawesi, Maluku, dan juga Maluku Utara.

Kue berwarna cokelat ini terutama tersebar di daerah berpenduduk yang makanan pokoknya sagu, yaitu Maluku dan Papua.

Indonesia bagian timur memiliki banyak kuliner tradisional yang patut dicoba saat berkunjung ke sana.

Sebagian telah terkenal ke penjuru nusantara dan tak hanya dibuat di daerah asalnya, tapi juga dikreasikan di luar daerah hingga dibikin tempat penjualannya.

Seperti namanya, Kue Bagea berbahan dasar sagu. Bentuknya biasa dibuat kecil-kecil dengan warna cokelat.

Teskturnya agak keras tapi bisa lumer saat dimakan. Selain sagu, bahal lainnya gula, biji kenari, terigu, kayu manis, cengkih, kacang tanah, tepung terigu.

Adanya bahan rempah pada bagea membuat rasanya khas. Kue Bagea yang dibuat dengan rasa manis, asin, dan sebagian penikmatnya menyatakan bahwa kue sagu bagea sangat khas biji kenari.

Kue Bagea juga bisa diisi dengan kacang hijau untuk menambah rasa.

Selain itu, Kue Sagu Bagea biasa juga dimakan dengan teman ikan kuah kuning. Kuah kuning ini biasa disajikan bersama papeda.

Kue sagu bagea cocok dinikmati kala menikmati sore hari bersama keluarga. Selain dinikmati dengan sayur kuning, seperti di Papua, bagea cocok jadi teman minum kopi dan teh.

Bagi Anda penyuka kudapan kering, tidak harus melulu makanan kaleng yang biasa dibeli dengan harga tinggi, kue sagu bagea bisa jadi pilihan.

Saat ini, tidak hanya di daerah asalnya, Kue Bagea banyak dikembangkan di daerah lain untuk dijual.

Bahkan, Anda tak usah repot-repot mencari tokonya, sangat banyak penjual Kue Bagea melalui online shop.

Salah satunya melalui Instagram, penggunaan hashtag Bagea cukup tinggi.

Resep Kue Bagea

Bahan-bahan;
200 gram gula kelapa
50 gram kenari cincang
300 gram tepung sagu
100 ml minyak sayur
50 gram tepung terigu yang sudah diayak
100 gram kacang tanah yang sudah dicincang halus
2 Butir telur ayam
½ sendok teh soda kue
1 sendok teh kayu manis bubuk
½ sendok teh cengkeh bubuk.

Cara membuat:
1. Kocok gula dan telur hingga mengental namun tidak terlalu mengembang.

2. Tambahkan soda kue, kenari, minyak sayur, tepung terigu dan kacang tanah. Semuanya berurutan dan sedikit demi sedikit dengan tetap dikocok menggunakan mixer dengan kecepatan rendah.

3. Masukkan kayu manis bubuk dan cengkeh bubuk. Aduk adonan hingga menjadi lembut dan dapat dibentuk alias kalis.

4. Bentuk adonan menjadi bulat seperti bola dengan garis tengah sekitar 2 cm. Tekan bola adonan tersebut sehingga menjadi bulat pipih setelah satu sentimeter.

5. Tata adonan tersebut diatas loyang yang telah diolesi mentega dengan diberi jarak dikarenakan adonan akan mengembang saat dipanggang.

6. Panggang dalam oven dengan suhu sekitar 160 derajat celsius selama kurang lebih 30 menit. Setelah matang lalu biarkan mendingin sebelum anda masukkan ke dalam toples. Kue siap disajikan. (*)

 

FOLLOW US