• News

Seorang TKI Asal Cianjur Terpapar Covid-19 Setelah dari Arab Saudi

Asrul | Senin, 10/01/2022 18:10 WIB
Seorang TKI Asal Cianjur Terpapar Covid-19 Setelah dari Arab Saudi Tabung reaksi berlabel COVID-19 Tes Positif terlihat di depan tulisan OMICRON SARS-COV-2 dalam ilustrasi ini diambil 11 Desember 2021. (Foto: REUTERS/Dado Ruvic/Ilustrasi)

JAKARTA - Seorang TKI asal kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur dilaporkan terpapar Covid-19 varian Omicron setelah balik dari negara Arab Saudi.

Laporan tersebut disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cianjur dr. Irvan Nur Fauzi di sela-sela kunjungan vaksinasi anak di SDN Ibu Jenab, Kecamatan Cianjur, Senin (9/1/2022), kepada insan media.

“Warga Cianjur terindikasi positif virus Omicorn setelah melakukan perjalanan untuk pulang ke Indonesia,” katanya. Dilansir dari Jabarnews.

Menurutnya, informasi warga tersebut pulang dari Arab Saudi, Timur Tengah, dan teridentifikasi tertular virus Omicorn.

Kemudian, masih ujarnya, informasi mengenai warga Cianjur yang tertular virus Omicorn berdasarkan dari data kementerian Informasi, surveilans, kementerian hukum dan pemerintah pusat.

“Pasien tersebut saat ini tengah menjalani karantina dan isolasi di Wisma Atlet, Jakarta,” terang Irvan.

Ia menyambungkan, kini tengah menjalani karantina dan isolasi di Jakarta. Dan, saat ini Pemkab Cianjur, terus mewaspadai penyebaran dan penularan Covid 19 terutama varian Omicron.

“Ya, mengimbau masyarakat agar tidak khawatir dan panik dengan kemunculan varian Omicron,” pesan dan ajak Kadinkes Kabupaten Cianjur.

Ia menambahkan, upaya antisipasi gencar kita lakukan, terutama pencegahan varian Omicron.

“Termasuk, nanti saat pasien yang tersebut usai menjalani karantina dan isolasi setelah dinyatakan negatif,” tutup Irvan.

Diketahui pekerja migran asal Cianjur terindikasi positif virus Omicorn bersama ke 17 orang lainnya yang masing-masing berasal dari Kabupaten Indramayu dan Kabupaten Bandung Barat. (Mul)

FOLLOW US