• Hiburan

Permen Kopiko Kian Mendunia, Kini Youtuber Sandra Cires Disponsori

Asrul | Kamis, 23/12/2021 11:45 WIB
Permen Kopiko Kian Mendunia, Kini Youtuber Sandra Cires Disponsori YouTuber Amerika, Sandra Cires saat menikmati Kopiko di dalam perjalanannya. (Foto: Jurnas/YouTube Sandra Cires).

Jakarta - Produk kopi dalam bentuk permen Kopiko semakin mendunia. Permen yang dikenal masyarakat Indonesia sejak 1982 ini diproduksi PT Mayora Indah Tbk, kini sudah melanglangbuana ke berbagai negara di dunia.

Setelah media dihebohkan dengan Kopiko yang sponsori beberapa judul drama di Korea, kini, lagi-lagi Kopiko ramai dibicarakan di khalayak ramai lantaran kemunculannya di salah satu konten video YouTuber ternama di Amerika, Sandra Cires.

Ya, Sandra Cires yang memiliki subscribers hingga 15.7 juta dan aktif mengunggah berbagai video di kanal YouTube-nya. Dalam video yang Sandra upload pada tanggal 9 Desember 2021, dengan judul `CANDY CHRISTMAS TREE! THE CHRISTMAS TREE OF MY DREAMS SHOPPING SPREE`, ia terlihat sangat senang karena video tersebut mendapatkan sponsor dari permen Kopiko.

Sandra juga terlihat melakukan unboxing Kopiko dengan amat antusias, dari varian Coffee, Cappuccino dalam bungkus besar, toples, hingga kemasan blister.

"OMG! Wow! Ini enak banget. Bisa tebak apa yang paling aku suka? Dia gak cuma manis, tapi juga punya aroma real coffee.." jelas Sandra di kanal YouTubenya.

Sebagai pecinta kopi, Sandra sangat bersemangat dan mengatakan dengan semua kopi tersebut ia pasti akan mendapatkan energi dan lebih semangat untuk mendirikan hingga 10 pohon natal di hari tersebut.

Kopiko terbuat dari ekstrak kopi asli yang merupakan hasil biji kopi terbaik dari pegunungan Vulkanik di Indonesia. Produk kebangaan Indonesia seperti Kopiko harusnya menjadi aset negara.

Karena pada kenyataannya, kopi Indonesia disukai banyak orang di berbagai belahan dunia, tidak hanya masyarakat di negara Asia tetapi juga di negara Afrika, Eropa hingga Amerika.

Sehingga saat memakan Kopiko, mereka merasa seolah sedang mengonsumsi kopi dengan cita rasa yang sangat Indonesia.

FOLLOW US