• Gaya Hidup

Dukung Pengembangan Karakter Anak, Biskuat Indonesia Hadirkan Biskuat Academy 2021

Agus Mughni Muttaqin | Kamis, 09/12/2021 21:08 WIB
Dukung Pengembangan Karakter Anak, Biskuat Indonesia Hadirkan Biskuat Academy 2021 Biskuat kembali menyelenggarakan Biskuat Academy 2021 bertajuk Menjadi #GenerasiTiger di Biskuat Academy. (Foto: Istimewa/Katakini.com)

Jakarta - Biskuat, merk biskuit yang diproduksi Mondelez Indonesia, kembali menyelenggarakan Sekolah Bola Online lewat program Biskuat Academy 2021. Biskuat Academy kali ini bertajuk Menjadi #GenerasiTiger di Biskuat Academy.

“Program Biskuat Academy 2021 merupakan sebuah komitmen berkelanjutan yang kembali hadir dalam format Sekolah Bola Online dengan tujuan menjangkau lebih banyak anak di seluruh Indonesia,” ujar Brand Manager Biskuat Andhika Lestari dalam acara virtual Press Conference Biskuat Academy 2021, Kamis, (9/12/21)

Melalui olahraga sepak bola, lanjut Andhika, anak dapat mengembangkan berbagai karakter kuat dan positif saat berinteraksi dengan orang lain ataupun sendiri. “Seperti bekerja sama, tangguh, disiplin, saling menghargai, dan sebagainya,” tuturnya.

Sebagai wujud nyata komitmen Biskuat dalam memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan anak-anak Indonesia, Biskuat Academy 2021 kembali berkolaborasi dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Selain itu, turut pula menggandeng Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Deputi 3 Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta memaparkan, tahun ini merupakan tahun ketiga Kemenpora memberikan dukungan kepada program Biskuat Academy.

“Kami selalu memberikan dukungan terhadap program Biskuat Academy sejak tahun 2019 lalu,” ujar Deputi Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta.

Hal senada disampaikan oleh Direktur Sekolah Dasar Kemendikbudristek Sri Wahyuningsih. Dia mengatakan, pendidikan di Indonesia memberikan ruang terhadap pengembangan kekuatan baik dari dalam serta pengembangan olahraga sepak bola bagi peserta didik usia Sekolah Dasar.

“Direktorat Sekolah Dasar Kemendikbudristek mendukung program Biskuat Academy 2021 yang bermanfaat untuk meningkatkan pengembangan kekuatan baik dari dalam dan potensi anak yang tidak hanya mengandalkan kekuatan fisik, nilai akademis, perolehan medali dalam kompetisi saja,” ujar Sri Wahyuningsih.

Untuk terciptanya anak yang berkarakter atau disebut Biskuat dengan Generasi Tiger Indonesia, para peserta yang mengikuti Sekolah Bola Online di Academy Biskuat 2021 berkesempatan untuk mendapatkan pelatihan dengan kurikulum yang disusun oleh pelatih bersertifikat UEFA, yakni pelatih Timo Scheunemann.

Selain itu, sebagaimana dikatakan Andhika Lestari, para peserta Biskuat Academy 2021 akan mendapat bimbingan langsung dari pemain Tim Nasional Indonesia bahkan memenangkan latihan bersama Evan Dimas.

“Setiap kelas mengundang pemain timnas Indonesia untuk mengajarkan trik sekaligus berbagi pengalamannya. Memiliki kesempatan untuk berlatih dengan Evan Dimas gelandang timnas Indonesia”, papar Brand Manager Biskuat, Andhika Lestari.

Lebih lanjut, Andika Lestari berharap program Biskuat Academy 2021 dengan semangat “Menjadi #GenerasiTiger di Biskuat Academy” dapat diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia, khususnya para orang tua.

“Kami juga ingin mengajak para orang tua, guru, pemerintah, serta masyarakat Indonesia untuk menjadi bagian dari perubahan dalam mendukung dan menemukan potensi anak yang sesungguhnya, serta bersama-sama menciptakan Generasi Tiger Indonesia,” ujar Andhika Lestari.

Sebagai informasi, Sekolah Bola Online Biskuat Academy 2021 diadakan sebanyak 6 kelas yaitu pada 20 dan 27 November; 4 dan 18 Desember 2021; dan terakhir yaitu pada 8 dan 15 Januari 2022. Grand Final Sekolah Bola Online akan diselenggarakan pada 30 Januari 2022.

Untuk mengikuti Biskuat Academy 2021 cukup dengan membeli produk Biskuat dan mengirimkan pesan ke Whatsapp Official Biskuat untuk mendapatkan akses menonton Sekolah Bola Online di website Biskuat Academy.

FOLLOW US