• Sport

Antonio Conte akan Selamatkan Spurs dari Keterpurukan

Ariyan Rastya | Rabu, 03/11/2021 19:45 WIB
Antonio Conte akan Selamatkan Spurs dari Keterpurukan Antonio Conte (foto: sempreinter.com / indosport.com)

katakini.com - Pelatih baru Tottenham Hotspur Antonio Conte berjanji kepada fans untuk memberikan yang terbaik kepada tim yang telah terpuruk di Premier League musim ini.

Diketahui Spurs telah mencari Conte ketika musim panas sebagai pengganti Jose Mourinho, tetapi karena satu dan lain alasan kesepakatan tidak tercapai dan Spurs menyewa Nuno Espirito Santo sebagai gantinya.

Namun pada hari Senin, secara tiba-tiba Conte ditunjuk sebagai pelatih ketika Nuno dipecat setelah melewati 10 pertandingan Liga Premier, yang terakhir adalah kekalahan 3-0 dari Manchester United di kandang pada hari Sabtu.

Conte, yang meninggalkan Inter Milan pada akhir musim lalu setelah memimpin mereka meraih gelar Serie A, mengatakan dia ingin membawa stabilitas ke klub yang terpuruk secara drastis sejak mencapai final Liga Champions pada 2019.

“Ini suatu kehormatan dan kesenangan, untuk saat ini saya ingin membalas kepercayaan ini,” kata pelatih asal Italia itu dalam wawancara pertamanya yang diposting di akun Twitter klub.

"Filosofi saya sangat sederhana. Untuk memainkan sepakbola yang atraktif dan sepakbola yang bagus untuk para penggemar, memiliki tim yang stabil, tidak naik turun. Saya pikir para penggemar pantas memiliki tim yang kompetitif dengan keinginan untuk berjuang," lanjutnya seperti dilansir dari CNA.

Tottenham menjadi tantangan baru bagi Conte yang meraih gelar Premier League bersama Chelsea pada 2017 dan tiga gelar Serie A bersama Juventus.

Spurs akan menjalani pertandingan kandang pada laga Liga Konferensi Eropa melawan Vitesse Arnhem, dan akhir pekan nanti mereka akan menghadapi Everton. Hal ini menjadi tugas pertama Conte Manager baru klub sejak kedatangannya Senin kemarin.

FOLLOW US