• News

Lava Pijar Gunung Ile Lewotolok Sebabkan Kebakaran Hutan di Lereng

Akhyar Zein | Jum'at, 30/07/2021 08:15 WIB
Lava Pijar Gunung Ile Lewotolok Sebabkan Kebakaran Hutan di Lereng Lontaran lava pijar erupsi Gunung Ile Lewotolok yang sebabkan kebakaran hutan dan lahan. (Ffto: BNPB)

Jakarta, Katakini.com - Lontaran lava pijar dari erupsi Gunung Ile Lewotolok telah menyebabkan kebakarn hutan dan lahan di sekitar lereng gunung yang berlokasi di Kecamatan Ile Ape dan Ile Ape Timur, Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) tersebut sejak Rabu.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lembata Paskalis Ola Tapo Bali mengatakan api belum berhasil dipadamkan hingga Kamis malam karena petugas yang dibantu masyarakat setempat hanya menggunakan peralatan manual.

“Keterbatasan peralatan pendukung dan kendala fisik di lapangan, termasuk titik-titik api tersebut masih berada dalam kawasan rawan bencana, radius 3 kilometer dari puncak gunung,” kata Paskalis melalui siaran pers, Kamis malam.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menggerakkan helikopter water-bombing untuk membantu pemadaman dan mencegah potensi kejadian serupa.

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sebelumnya mengatakan Gunung Ile Lewotolok mengalami erupsi yang disertai dentuman kuat dan lontaran lava pijar sejauh 800 meter pada Rabu.

Kebakaran yang terjadi sejak erupsi tersebut dikhawatirkan dapat mengancam rumah-rumah adat, lahan, dan pemukiman warga setempat.

PVMBG menyatakan Gunung Ile Lewotolok sendiri saat ini berstatus “Siaga” atau Level III yang juga perlu dicermati para petugas dan warga yang sedang memadamkan api.(AA)


FOLLOW US