• News

Panggilan kemanusiaan, Komunitas SANDEK Sul-Bar Jakarta Galang Dana Korban Gempa

Asrul | Jum'at, 22/01/2021 17:05 WIB
Panggilan kemanusiaan, Komunitas SANDEK Sul-Bar Jakarta Galang Dana Korban Gempa Komunitas Serikat Akademisi Sulawesi Barat (SANDEK) JABODETABEK saat mengirim bantuan ke RTH Kalijodo (foto: katakini,20/01/21)

Jakarta, katakini.com – Serikat Akademisi Sulawesi Barat SEJABODETABEK yang dikenal dengan nama SANDEK Sul-Bar melakukan Kerjasama dengan DPP Kerukunan Keluarga Mandar Sulawesi Barat (KKMSB) dan Garda Bintang Timur (GBT) untuk menggalang bantuan bagi para korban bencana Gempa Sulawesi Barat pada hari Rabu,20/01/21.

Penggalangan ini berlangsung di kantor pusat GBT Kalijodo yang dikemandoi langsung dengan ketua GBT Daeng Jamal. Penggalangan ini akan berlangsung beberapa hari kedepan melihat antusias para penyumbang.

Ketua Garda Bintang Timur yang sapaan akrabnya Daeng Jamal mengatakan, kegiatan ini adalah suatu panggilan kemanusiaan untuk membantu saudara kita yang berada di Sulawesi Barat, dan GBT merasa bangga melakukan Kerjasama dengan mahasiswa SANDEK Sul-Bar.

“kami sangat merespon baik ajakan Kerjasama dari adik-adik mahasiswa SANDEK Sul-Bar, di mana ini adalah suatu kegiatan kemanusiaan, dan kami pengajak para adik-adik untuk menempati kantor GBT sebagai posko utama”, ujar Daeng Jamal selaku Ketua Garda Bintang Timur.

Hasrullah selaku Ketua SANDEK Sul-Bar mengatakan, selaku komunitas mahasiswa yang berada di JABODETABEK tidak akan tinggal diam dalam hal ini, kami pun akan bergerak semaksimal mungkin untuk membantu saudara kita dengan bekerjasama KKMSB dan GBT selaku orang tua kami.

“kami merasa terpanggil setelah mendengar kabar terjadinya gempa 6,2 SR yang melanda Sulawesi Barat dan mengakibatkan beberapa korban jiwa, dan kami pun bekerjasama dengan KKMSB dan GBT selaku orang tua kami di Ibukota”, ujar Hasrullah selaku ketua SANDEK Sul-Bar.

Hasrul sapaan akrab ketua SANDEK menambahkan, SANDEK beserta KKMSB dan GBT telah mengirim beberapa bantuan dan relawan untuk diberangkatkan ke lokasi bencana, semoga perwakilan dari kami dapat membantu para korban.

“kami telah mengirim perwakilan dan sedikit bantuan bagi para korban, dan insya allah akan ada bantuan selanjutnya dari kami beserta dari KKMSB dan GBT”, tutur Hasrul.

“Kami berharap semoga apa yang kita lakukan dapat sedikit mengurangi penderitaan saudara kita di sana, dan kami turut prihatin terhadap apa yang sedang dialami oleh saudara kita di Sul-Bar, dan harapannya semoga para korban selalu diberi kesabaran serta ketabahan atas kejadian ini. Dan kami masih sangat membutuhkan uluran tangan kalian, dan kami pun himbau bagi para saudaraku di Sul-Bar agar selalu waspada dan selalu minta pertolongan pada Sang Kuasa,” Pungkas Hasrul.

FOLLOW US