• News

Palestina Mulai Ekspor Minyak Zaitun Ke Negara Arab

Akhyar Zein | Sabtu, 28/11/2020 14:25 WIB
Palestina Mulai Ekspor Minyak Zaitun Ke Negara Arab Kebun Zaitun

Katakini.com - Palestina mulai mengekspor minyak zaitun ke sejumlah negara Arab.

"Lebih dari 24 ton minyak zaitun diekspor ke sejumlah negara Arab untuk pertama kalinya," kata Adham al-Basyouni, juru bicara Kementerian Pertanian, dalam sebuah pernyataan pada Kamis malam.

Al-Basyouni menambahkan, strategi kementeriannya adalah meningkatkan kapasitas produksi petani Palestina dan mengekspor minyak zaitun setelah mencukupi kebutuhan sendiri.

Berbicara kepada Anadolu Agency, pengusaha Palestina Hamdi al-Jerjawi mengatakan bahwa "990 kaleng minyak zaitun [15 ton] diekspor ke Arab Saudi dan 600 kaleng minyak zaitun [9 ton] diekspor ke Uni Emirat Arab."

"[Ekspor] ini membantu para petani untuk mengompensasi sebagian kerugian mereka dan berkontribusi untuk meningkatkan kondisi kehidupan mereka," ungkap al-Jerjawi.

Menurut angka dari Kementerian Pertanian, Palestina menghasilkan 14.000 ton minyak zaitun, termasuk 4.000 ton di Jalur Gaza tahun ini.(Anadolu Agency)


FOLLOW US