• News

Vaksin Covid-19 Belum Ditemukan, Kemenperin Genjot Industri Alkes dan Farmasi

Yahya Sukamdani | Selasa, 23/06/2020 23:19 WIB
Vaksin Covid-19 Belum Ditemukan, Kemenperin Genjot Industri Alkes dan Farmasi Menteri Perindustrian Agus Gumiwang. Foto: kemenperin

Katakini.com - Kementerian Perindustrian akan menggenjot industri manufaktur alat-alat kesehatan dan farmasi. Hal itu mengingat pandemi virus Covid-19 belum tentu ditemukan obatnya dalam waktu beberapa tahun mendatang.

"Kita tidak pernah tahu vaksin dan obat Covid ini akan bisa ditemukan. Oleh karena itu, alat-alat kesehatan industri akan jadi penopang dimasa depan," kata Menperin saat Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI di Gedung DPR RI Jakarta, Selasa (23/6/2020).

Menperin mengatakan bahwa, pandemi Covid-19 akan mendorong negara-negara didunia untuk memproduksi alat-alat kesehatan dan farmasi. Karena itu bagi Indonesia, alat kesehatan dan farmasi suatu keharusan sebagai bagian dari kemandirian bangsa.

"Menurut pandangan saya setelah Covid ini akan ada pandemi baru yang mungkin lebih bahaya dampaknya bagi kesehatan kita semua," kata Menperin.

Terkait pengembangan industri manufaktur alat-alat kesehatan tersebut Menperin berharap mulai tahun depan sudah bisa dilakukan. Dengan begitu pada tahun 2022 sudah bisa berproduksi dengan penuh.

"Target ambisius kami di 2022 sesuai dengan target substitusi impor kita menjadi 35%," katanya. (TIO)

FOLLOW US