• Bisnis

Mandiri Investment Forum Bakal Dihadiri 700 Investor

| Selasa, 28/01/2020 05:05 WIB
Mandiri Investment Forum Bakal Dihadiri 700 Investor Ilustrasi Bank Mandiri

Jakarta, Katakini.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk dan Mandiri Sekuritas menggelar Mandiri Investment Forum (MIF) 2020. Ajang ini bakal pertemukan 700 investor dari dalam dan luar negeri yang miliki aset hingga US$4 triliun.

Acara bertajuk Indonesia: Advancing Investment - Led Growth ini akan digelar mulai 5-7 Februari 2020 di Hotel Fairmont, Jakarta, dengan dihadiri oleh Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio, Kepala BKPM Bahlil Lahadiala, serta pembicara lainnya.

“Untuk mengakselerasi investasi perlu sinergi sehingga Bank Mandiri berkomitmen membantu memfasilitasi kebutuhan tersebut agar pertumbuhan ekonomi Indonesia yang baik dan berkelanjutan dapat tercapai,” kata Chief Economist Bank Mandiri Andry Asmoro, di Jakarta, Senin (27/1/2020).

Andry mengatakan forum ini sangat penting untuk menciptakan sinergi antara investor, pelaku usaha, dan pemangku kepentingan agar mampu menangkap peluang investasi yang dapat mendukung upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Andry menuturkan pada tahun ini terdapat beberapa sektor ekonomi potensial untuk berinvestasi di antaranya adalah manufaktur, pariwisata, infrastruktur, dan pendidikan sehingga diyakini akan menunjang pertumbuhan ekonomi tanah air.

“Tahun ini pemerintah Indonesia menargetkan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,3 persen yang akan didorong melalui investasi di berbagai sektor ekonomi,” ujarnya.

Ia menyebutkan peluang investasi pada sektor manufaktur akan difokuskan pada produk-produk yang berorientasi ekspor, sedangkan untuk sektor pariwisata adalah pada pengembangan tujuan wisata prioritas.

Sementara itu, peluang investasi sektor infrastruktur mengacu pada daftar proyek strategis nasional dan untuk sektor pendidikan akan sejalan dengan target pemerintah dalam mempersiapkan SDM yang berkualitas.

“Perlu strategi dan dukungan semua pihak agar target pertumbuhan ekonomi Indonesia dapat terealisasi jadi kami mempertemukan investor dengan pemangku kepentingan,” ujarnya.

Direktur Mandiri Sekuritas Silva Halim mengatakan bahwa pertemuan tersebut akan memberikan wawasan dan informasi yang komprehensif untuk membantu para investor dalam menyusun strategi investasi yang berkelanjutan di Indonesia.

Silva merinci MIF 2020 dimulai pada tanggal 4 Februari 2020 dengan melakukan kunjungan ke sejumlah perusahaan korporasi maupun startup di Jakarta yang fokus mengembangkan platform digital untuk layanan finansial, e-commerce, pendidikan, transportasi, dan logistik.

FOLLOW US