• News

Daftar Libur Nasional Januari 2026, Ada Long Weekend

M. Habib Saifullah | Rabu, 07/01/2026 11:05 WIB
Daftar Libur Nasional Januari 2026, Ada Long Weekend Ilustrasi kalender Januari 2026 (Foto:Tirto)

JAKARTA - Memasuki tahun baru 2026, banyak orang yang mulai merencanakan berbagai aktivitas seperti pendidikan, pekerjaan, bahkan liburan. Acuan agar agenda tertata rapi salah satunya dengan informasi kalender.

Kalender Januari 2026 pun menarik untuk dicermati karena memuat sejumlah tanggal merah, hari libur nasional, serta akhir pekan yang bisa dimanfaatkan untuk beristirahat atau merencanakan waktu berkualitas bersama keluarga.

Dengan mengetahui susunan tanggal dan hari libur sejak awal, kamu bisa mengatur jadwal secara lebih efektif dan tidak melewatkan momen penting di bulan pembuka tahun 2026 ini.

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ini kalender Januari 2026 yang memuat informasi tanggal merah, hari libur nasional, serta akhir pekan:

Tanggal merah Januari 2026 dan Hari Libur Nasional

Mengacu pada ketentuan resmi pemerintah, Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2026 telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri dengan Nomor 1497 Tahun 2025, Nomor 2 Tahun 2025, dan Nomor 5 Tahun 2025. Dalam keputusan tersebut dijelaskan rincian hari libur sepanjang tahun, termasuk untuk bulan Januari 2026.

Pada Januari 2026, terdapat dua hari libur nasional yang ditandai sebagai tanggal merah, yakni:

Daftar akhir pekan Januari 2026

Di luar libur nasional, Januari 2026 juga memiliki sejumlah hari libur rutin akhir pekan, yaitu:

  • Sabtu – Minggu, 10–11 Januari 2026
  • Sabtu – Minggu, 17–18 Januari 2026
  • Sabtu – Minggu, 24–25 Januari 2026
  • Sabtu, 31 Januari 2026

Salah satu momen yang cukup menarik adalah libur Isra Mi’raj yang jatuh pada Jumat, 16 Januari 2026. Posisi tanggal tersebut berdekatan langsung dengan akhir pekan 17–18 Januari 2026, sehingga membentuk libur panjang selama tiga hari berturut-turut tanpa perlu mengambil cuti tambahan.