JAKARTA - Belajar bahasa Inggris kini bukan lagi hal yang sulit atau membosankan. Di era digital seperti sekarang, siapa saja bisa belajar bahasa asing dengan lebih fleksibel dan menyenangkan, cukup lewat smartphone.
Bagi pemula, belajar bahasa Inggris terkadang terasa menakutkan karena banyak aturan tata bahasa, kosakata baru, dan pengucapan yang sulit.
Tapi jangan khawatir, Saat ini banyak aplikasi yang dirancang khusus untuk pemula, dengan metode interaktif, latihan harian, bahkan permainan edukatif yang bikin proses belajar jadi lebih menyenangkan dan tidak membosankan.
Duolingo merupakan salah satu aplikasi belajar bahasa paling populer di dunia. Desainnya seperti game, jadi kamu bisa belajar sambil bermain. Materi pelajaran disajikan dalam bentuk soal, audio, dan latihan pengucapan.
Cocok banget buat pemula yang ingin belajar kosakata dasar, kalimat sederhana, dan grammar secara bertahap. Plus, kamu bisa pilih target belajar harian sesuai kemampuanmu.
Busuu menawarkan pengalaman belajar yang sistematis dan personal. Aplikasi ini menyediakan pelajaran grammar, latihan percakapan, hingga kuis dengan evaluasi.
Kamu bisa belajar dari level dasar (A1) hingga mahir, dan bahkan mendapat umpan balik langsung dari pengguna native speaker. Versi gratisnya sudah cukup lengkap untuk kamu yang ingin mulai belajar bahasa Inggris dari nol.
Hello English menyediakan lebih dari 475 pelajaran interaktif, termasuk grammar, speaking, vocabulary, dan reading.
Aplikasi ini mendukung pengguna dari berbagai latar belakang bahasa, termasuk Bahasa Indonesia, sehingga memudahkan pemula memahami materi. Fitur menarik lainnya adalah kamu bisa belajar melalui berita harian dan audio percakapan.
Aplikasi ini cocok untuk kamu yang ingin belajar speaking dan listening dengan cara kekinian. Cake menggunakan klip video dari YouTube, drama, atau film pendek untuk mengajarkan ekspresi bahasa Inggris sehari-hari.
Kamu juga bisa berlatih pengucapan (pronunciation) dengan AI, membuat proses belajar terasa natural dan seru.
Kalau kamu suka membaca dan ingin memperkaya kosakata, LingQ bisa jadi pilihan yang pas. Aplikasi ini memungkinkan kamu membaca artikel atau mendengarkan podcast dengan fitur sorot kata yang otomatis memberikan arti.