• Sport

FajRi Pertahankan Juara All England Dua Tahun Beruntun

Budi Wiryawan | Senin, 18/03/2024 10:05 WIB
FajRi Pertahankan Juara All England Dua Tahun Beruntun Pemain ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Foto: detik

LONDON - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses pertahankan gelar All England Open dua tahun beruntun.

Ganda yang punya akronim FajRi kini cetak rekor usai kalahkan unggulan lima asal Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik melalui straight game, 21-16, 21-16, di Utilita Arena, Birmingham, Minggu (17/3/2024).

Gim pertama berlangsung cukup singkat dengan tempo 18 menit. Fajar/Rian, yang merupakan unggulan ketujuh dalam turnamen ini, dengan solid mampu memegang keunggulan dari awal gim dengan margin yang cukup jauh dari Chia/Soh 6-1, hingga merebut interval gim pertama dengan skor 11-6.

Selepas turun minum, kedua pemain kembali terlibat perebutan angka yang cukup cepat. Meski pasangan Malaysia mencoba memberikan tekanan, Fajar/Rian masih memegang dominasi hingga pertengahan akhir gim.

Pasangan Indonesia pun meraih matchpoint 20-13, tapi peraih medali perunggu Olimpiade 2020 Tokyo masih berupaya mengejar dengan mengumpulkan tiga angka beruntun, sebelum akhirnya Fajar/Rian membukukan kemenangan gim pertama 21-16.

Berbekal kemenangan di gim sebelumnya, sang juara bertahan langsung memulai pertandingan gim kedua dengan cepat dan percaya diri. Namun, Chia/Soh mencoba memberikan tekanan dan mengejar hingga kedudukan berimbang 4-4, 9-9, 10-10.

Tak terbawa arus permainan lawan, Fajar/Rian dengan solid melancarkan serangan mereka melalui penempatan bola yang sulit untuk diantisipasi oleh ganda putra peringkat lima dunia. Fajar/Rian pun unggul tipis dan merebut interval gim kedua 11-10.

Selepas jeda, perebutan poin menjadi lebih intens. Kedua pasangan tampil lebih agresif dengan ritme yang cepat. Pada poin-poin tua, Fajar/Rian terlihat mencoba tidak tenggelam dalam tekanan, hingga akhirnya mencapai matchpoint 20-16.

Momen penentuan pun tiba, dengan shuttlecock yang coba dikembalikan oleh Soh tersangkut di net, dan Fajar/Rian pun membukukan kemenangan dengan skor identik 21-16.

Tak hanya mempertahankan rekor mereka, pencapaian ini sekaligus merupakan gelar ketiga yang diraih oleh ganda putra Indonesia secara beruntun di turnamen bulu tangkis tertua di dunia ini.

Sebelumnya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Fajar/Rian memenangkan gelar p

FOLLOW US