• News

Di Langkat, Gus Imin Ziarahi Makam Pujangga Amir Hamzah dan Baca Puisi

Aliyuddin Sofyan | Jum'at, 08/12/2023 22:02 WIB
Di Langkat, Gus Imin Ziarahi Makam Pujangga Amir Hamzah dan Baca Puisi Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (Gus Imin) berziarah ke makam Pujangga Amir Hamzah di Langkat, Sumatera Utara. Foto: tribunnews

JAKARTA - Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (Gus Imin) berkampanye ke Langkat, Sumatera Utara, Jumat (8/12/2023).

Di tempat ini, Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut ziarah ke Makam pujangga Amir Hamzah dan juga membacakan salah satu puisi karya pujangga besar itu.

Gus Imin melakukan ziarah tepat sebelum sholat Jumat digelar. Makam Pujangga Amir Hamzah berada di samping Masjid Azizi, Tanjung Pura, Langkat.

Gus Imin didampingi mantan Gubernur Sumatera Utara sekaligus Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Timnas AMIN di Sumatera, Edy Rahmayadi.

Terlihat Cak Imin beserta rombongan melantunkan doa-doa dengan khusyuk di depan makam Amir Hamzah tersebut.

Usai berziarah, Cak Imin mengenang mendiang Amir Hamzah karena merupakan tokoh pahlawan nasional sekaligus seorang sastrawan pujangga baru.

Menurut Gus Imin, Amir Hamzah meninggal di usia muda.

"Memang prestasi-prestasinya dahsyat. Seorang muda yang melahirkan banyak karya. Bahkan banyak memimpin dan banyak optimisme dan menjadikan sastra Indonesia berkembang dengan baik," ujar Gus Imin, seperti dilansir liputan6.

Pada kesempatan itu, Gus Imin juga membacakan salah satu puisi karya Amir Hamzah, berjudul `Taman Dunia`.

Kau masukkan aku ke dalam taman-dunia, kekasihku!

Kau pimpin jariku, kau tunjukkan bunga tertawa; kuntum tersenyum

Kau tundukkan haluku tegak, mencium wangi tersembunyi sepi

Kau gemelaikan di pipiku rindu daun beldu melunak lemah

Tercengang aku, takjub, terdiam

Berbisik engkau:

"Taman swarga, taman swarga mutiara rupa"

Engkau pun lenyap

Termangu aku gilakan rupa.

FOLLOW US