• Sport

Comeback, Real Madrid Kalahkan Barcelona di El Clasico

Budi Wiryawan | Minggu, 29/10/2023 06:35 WIB
Comeback, Real Madrid Kalahkan Barcelona di El Clasico Jude Bellingham melanjutkan awal sensasionalnya dalam karirnya di Real Madrid dengan sebuah gol dan satu assist melawan Napoli. (FOTO: AP PHOTO)

CATALAN - El Clasico tuntas dan Real Madrid sukses kalahkan Barcelona 2-1 pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Olimpic Lluis Companys, Sabtu (28/10/2023).

Tuan Rumah Barcelona unggul cepat di menit keenam lewat aksi Ilkay Gundogan. Namun, Jude Bellingham sukses lakukan comeback melalui dua gol.

Kedua saling jual beli serangan namun minim menghasilkan on target.

Satu-satunya on target yang terjadi di babak pertama berbuah gol untuk Barcelona. Keunggulan tuan rumah dicetak Ilkay Gundogan saat laga baru berusia enam menit.

Kesalahan antara Aurelien Tchouameni dan David Alaba di kotak penalti jadi petaka. Upaya Alaba untuk menyapu bola gagal dilakukan sempurna sehingga mampu direbut Gundogan.

Gelandang asal Jerman itu dengan dingin melepaskan bola dari jarak dekat ke sisi kanan gawang yang tak mampu diantisipasi Kepa Arrizabalaga.

Ini merupakan gol pertama bagi Gundogan bersama Barcelona sejak bergabung musim ini.

Blaugrana nyaris berhasil menambah keunggulan mereka melalui tembakan Fermin Lopez dari luar kotak penalti. Sayang bola masih membentur tiang kiri gawang.

Madrid juga mampu memberikan perlawanan. Beberapa peluang mampu diciptakan namun tak ada gol yang berhasil tercipta. Keunggulan Barcelona bertahan hingga jeda turun minum.

Madrid mencoba tampil lebih menyerang di babak kedua. Luka Modric baru diturunkan pada menit ke-63 untuk menggantikan Toni Kroos demi menambah kreativitas di lini tengah.

Masuknya Modric memang membuat lini tengah Los Blancos lebih hidup dan membuat serangan makin bergairah.

Pada menit ke-68, Madrid sukses menyamakan skor lewat tendangan roket Bellingham. Tembakan keras Bellingham dari luar kotak penalti tak mampu dibendung Ter Stegen.

Pemain asal Inggris itu jadi pahlawan kemenanangan Madrid lewat gol krusial di masa injury time. Sontekan Bellingham menyambut umpan silang Modric membuat skor berubah 2-1 untuk keunggulan El Real.

Tambahan tiga poin membuat Los Blancos naik ke puncak Klasemen LaLiga 2023/2024 dengan 28 poin dari 11 laga. Barcelona di posisi ketiga tertinggal empat poin.

Susunan pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Ronald Araujo, Andreas Christensen, Inigo Martinez, Alejandro Balde; Joao Cancelo (Lamine Yamal 77`), Ilkay Gundogan, Fermin Lopez (Oriel Romeu 71`); Gavi, Ferran Torres (Robert Lewandowski 61`), Joao Felix (Raphinha 77`).

Real Madrid: Kepa Arrizabalaga; Dani Carvajal, Antonio Ruediger, David Alaba, Ferland Mendy (Eduardo Camavinga 52`); Federico Valverde, Toni Kroos (Luka Modric 63`), Aurelien Tchouameni; Jude Bellingham; Rodrygo (Joselu 63`), Vinicius Junior.

FOLLOW US