• Sport

Nostalgia Ancelotti, Real Madrid vs Napoli

Ariyan Rastya | Selasa, 03/10/2023 16:39 WIB
Nostalgia Ancelotti, Real Madrid vs Napoli Carlo Ancelotti saat konferensi pers jelang pertandingan Real Madrid. (Foto: MARCA)

JAKARTA - Real Madrid akan menghadapi perwakilan Italia yakni Napoli di Grup C Liga Champions 2023/2024. El-Real akan bertandang ke Stadion Diego Armando Maradona pada laga yang akan digelar, Rabu (4/10) dini hari nanti.

Laga tersebut akan menjadi laga yang memorial bagi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. Pasalnya, Don Carlo pernah melatih Napoli selama satu musim sebelum akhirnya berlabuh kembali ke Los Blancos.

“Saya mengalami masa yang sangat indah di kota yang fantastis. Ada juga momen-momen yang lebih sulit, tapi saya fokus pada kenangan akan pengalaman positif," kata Ancelotti dalam konferensi pers jelang pertandingan, Selasa (3/10).

Ancelotti mengatakan akan selalu memiliki kenangan baik bersama Napoli meski saat itu dirinya gagal memberikan hasil positif. Ancelotti pun mengakui hengkangnya dari Napoli karena ada masalah internal dengan management Napoli.

"Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan semua orang di sana. Melihat ke belakang sebelum pertandingan seperti ini tidak masuk akal. Ketika hubungan antara klub dan pelatih kurang baik, lebih baik hentikan saja. Saya pikir itu adalah keputusan terbaik bagi Napoli dan bagi saya karena dua tahun kemudian saya kembali ke klub terbaik di dunia.” ujarnya.

Menghadapi salah satu tim terbaik di Italia, Ancelotti sudah mempersiapkan strategi terbaik untuk menaklukan Napoli. Vinicius Jr dkk diharapkan dapat tampil maksimal selayaknya raja Liga Champions.

Ia mengimbau kepada anak asuhnya agar tetap disiplin dan mampu melakukan hal sama kala menang melawab Girona 3-0 pada Minggu kemarin.

“Kami harus menampilkan penampilan yang disiplin dan lengkap. Jika kami dapat melakukan hal yang sama seperti yang kami lakukan di Girona, kami akan mendapatkan hasil yang bagus," pungkasnya.

FOLLOW US