• Sport

Debut Kenshiro Daniels Bawa Kemenangan RANS Nusantara

Ariyan Rastya | Senin, 04/09/2023 22:10 WIB
Debut Kenshiro Daniels Bawa Kemenangan RANS Nusantara Debut Kenshiro Daniels Bawa Kemenangan RANS Nusantara

JAKARTA - Penyerang asal Filipina Kenshiro Daniels akhirnya merasakan debut bersama RANS Nusantara FC saat bertemu Persik Kediri dalam pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Maguwuharjo, Sleman, Minggu (2/9) sore. Dalam laga itu Magenta Force, julukan RANS, sukses menang 1-0 dan Kenshiro masuk sebagai pengganti.

Sebelumnya ia didatangkan RANS Nusantara FC untuk menghadapi BRI Liga 1 2023/24. Kehadiran pemain berposisi penyerang tersebut untuk melengkapi jatah pemain asing dari zona ASEAN. 

Sebelumnya ia belum tampil membela RANS Nusantara pada musim ini sampai pekan ke-10 mengingat pemain kelahiran 13 Januari 1995 itu masih menjalani pemulihan dari cedera hamstringnya. Kini ia pun senang bisa kembali menjalani debutnya.

"Akhirnya setelah tiga bulan absen karena cedera, saya bisa debut di tim ini. Saya senang akan hal itu dan ditambah lagi tim kami bisa memenangkan pertandingan," ujarnya.

Lebih lanjut setelah pertandingan melawan Persik, ia akan fokus untuk terus menambah intensitas terlebih hampir satu pekan tidak ada pertandingan lantaran ada agenda FIFA Matchday.

"Selanjutnya saya bisa menambah kualitas fisik saya. Dan terus berusaha bisa berkontribusi di tim ini," tambahnya.

Sebelumnya Daniels juga menyebutkan sangat senang bisa bermain di kompetisi BRI Liga 1. Pemain bernomor punggung 9 itu mengaku tertarik dengan tantangan baru berkarir di Liga Indonesia. 

"Saya gabung RANS FC karena saya tertarik bermain di Liga Indonesia untuk pertama kalinya. Kemudian RANS FC memiliki visi yang luar biasa pada musim ini dan saya bangga menjadi bagian darinya," ungkap Kenshiro.

"Saya ingin mempunyai pengalaman sepak bola di Indonesia dan berharap dapat membantu RANS tampil hebat pada musim ini," lanjutnya.