• Gaya Hidup

Anggun dan Cantik! Jane Seymour Kenakan Hanbok di Pernikahan Putranya

Tri Umardini | Rabu, 13/07/2022 15:01 WIB
Anggun dan Cantik! Jane Seymour Kenakan Hanbok di Pernikahan Putranya Jane Seymour kenakan busana tradisional Korea, Hanbook di pernikahan putranya. (FOTO: INSTAGRAM)

JAKARTA - Jane Seymour (71) tampak cantik dan anggun mengenakan busana tradisional Korea, Hanbok di pernikahan putranya, Kris Keach (26).

Pemeran Pray for Rain ini memberikan penghormatan kepada menantu barunya, Miso yang berasal dari Korea Selatan. Pernikahan Kris Keach dan Miso pun digelar di Seoul, Korea Selatan, akhir pekan kemarin.

Aktris pemenang Emmy Award ini berpose untuk foto keluarga saat dia memamerkan ansambel merah muda dan biru di Instagram, menulis, "Selamat Kris dan Miso! Pernikahan yang indah dan hari yang sangat istimewa."

"Keluarga kami terus berkembang dengan semua kerabat Miso yang luar biasa. Sangat senang melihat Johnny dan Kris tampil bersama juga! ??," tambah mantan gadis Bond itu, merujuk pada saudara kembar Kris, John Keach.

Duo ini mengcover lagu Christina Perri "A Thousand Years," dan Jane Seymour membagikan video tersebut ke Instagramnya.

Tampil dengan Hanbok, Jane Seymour mengenakan gaun lebar panjang warna merah muda lembut. Sedangkan luarannya berupa jaket pendek warna baby blue dengan kombinasi warna putih di bagian leher dan manset lengan.

Korsase kecil yang disematkan di dada menambah manis penampilan Jane Seymour.

Orangtua Miso memiliki barang-barang yang dibuat khusus dan diberikan kepada Jane Seymour untuk hari besar itu.

Jane Seymour juga mengenakan Hanbok yang sama pada seremoni upacara pernikahan pertama pasangan itu di Malibu pada Desember tahun lalu.

"Saya belum pernah mengenakan pakaian tradisional Korea sejak saya masih kecil," kata Miso kepada Hello! setelah upacara awal.

"Melihat semua orang mengenakan Hanbok mengingatkan saya betapa indahnya tradisi dan pakaian itu. Itu benar-benar menyenangkan dan kami bersenang-senang,” tambahnya lagi.

Estella Park, Wedding Planner berbagi kepada Brides, pernikahan dalam tradisi Korea, biasanya ibu dari pengantin wanita mengenakan pakaian bernuansa hangat seperti merah muda, ungu, atau oranye.

Park juga menjelaskan bahwa ibu dari pengantin pria biasanya akan memakai warna-warna sejuk seperti biru, abu-abu atau hijau.

Setelah upacara pertama Kris Keach dan Miso, Jane Seymour memberi tahu Hello! , "Sangat mengharukan melihat mereka bertukar sumpah, terutama dengan pengaruh budaya mereka dan di hadapan keluarga yang telah melakukan perjalanan dari Korea dan London untuk pertama kalinya."

Menjelang akhir pekan pernikahan Kris dan Miso di Seoul, Jane Seymour membagikan lebih banyak foto dirinya dengan Hanbok hitam dan merah, menulis di Instagram , "Seoul telah merebut hatiku! Ini adalah Hanbok tradisional Korea yang dibuat dengan indah. Apa hal favoritmu entang Hanboknya?"

Dalam postingan kedua dengan putranya Kris, dia menulis, "Kris dan saya dalam Hanbok tradisional Korea kami! Detail pada pakaian ini sangat luar biasa." (*)

 

FOLLOW US