• Musik

Andien hingga Pamungkas Sukses Hipnotis Penonton Prambanan Jazz Festival 2022

Tri Umardini | Sabtu, 02/07/2022 13:01 WIB
Andien hingga Pamungkas Sukses Hipnotis Penonton Prambanan Jazz Festival 2022 Andien hingga Pamungkas Sukses Hipnotis Penonton Prambanan Jazz Festival 2022 di Hari Pertama. (FOTO: NITROLUINDIMAR)

JAKARTA - Gelaran hari pertama Prambanan Jazz Festival 2022 (PJF 2022) di Pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta, Jumat (1/7/2022) mendulang sukses.

Sederet musisi hingga penyanyi yang menghibur di atas panggung mampu menghipnotis ribuan penonton yang terbagi di dua kelas, Roro Jonggrang Gate dan Hanoman Pass.

Tema “Sewindu Merayakan Rindu” tampaknya sangat pas melihat musisi dan penonton yang saling merindukan vibes konser secara langsung. 

Musisi dan penonton tampak "ngobrol", nyanyi, dan joget bareng. Penuh keseruan.

Sejak pandemi Covid-19 melanda lebih dari dua tahun, PJF hanya digelar secara virtual. Inilah pertama kali PJF digelar kembali secara live plus virtual untuk penggemar yang bisa menonton dari rumah secara langsung.

Penonton terdiri dari berbagai kalangan, tua muda dan datang dari berbagai kota seperti Jakarta, Bogor, Bekasi, Bandung, hingga Kalimantan.

Baik musisi maupun penonton mewakili semua kalangan dari generasi X hingga Z.

Pada hari pertama sederet musisi yang tampil yaitu Melancholic Bitch, yang membawakan sejumlah lagu hits di antaranya “Normal, Moral”, “Dapur, Nkk/Bkk”, “Akhirnya Masup Tipi”, “Selat, Malaka”, “Bioskop, Pisau Lipat”, “Sepasang Kekasih yang Pertama Bercinta di Luar Angkasa” bisa membuat penonton ikut bernyanyi.

Ugora Prasad mengakui penampilan mereka di gelaran PJF 2022 cukup mendadak. “Terima kasih, ini mendadak sekali. Terima kasih kepada Rajawali, dan untuk yang di rumah,” kata Ugora dari atas panggung.

Kemudian penyanyi Ardhito Pramono, idola generasi milenial dan Z. Ardhito Pramono yang sempat tersandung kasus narkoba pun menyinggung hal tersebut di atas panggung.

Ardhito sebelumnya menjalani rehabilitasi narkoba pada Januari 2022.

“Halo nama saya Ardhito Pramono mencoba menghibur semua. It’s good, setelah semua musibah yang saya alami, hal buruk yang pernah saya lakukan,” ucap Ardhito dari atas panggung yang kemudian membawakan lagu “Fine Today”.

Selanjutnya Andien tampil dengan perasaan sentimental. Ia nyaris menangis karena mengingat sang ibu yang tak bisa hadir menemaninya di Prambanan Jazz Festival 2022.

Ia membawakan hits “Pulang”.

Andien juga menyinden dengan lagu “Lelo Ludhung” sembari bercerita mengenai masa kecilnya.

Selanjutnya Fariz RM kolaborasi dengan Diskoria pun menggoyang penonton dengan sejumlah hitsnya di antaranya “Nada Kasih”, “Tanda-tanda”, “Sakura”, “Selangkah ke Seberang”, dan “Barcelona”.

Penampilan Maliq & D’Essentials tampaknya membuat penonton makin atraktif sekaligus galau.

Vokalis Maliq & D’Essentials Angga dan Dira Sugandhi sukses membuat koor bareng penonton yang bernyanyi hampir di sepanjang lagu yang dilantunkan.

Di antaranya “Sriwedari”, “Terdiam”, “menari, “Himalaya”, dan Untitled”. Untuk pertama kalinya Maliq & D’Essentials juga menampilkan secara live lagu Dewa, Aku Cinta kau dan Dia.

Usai Maliq & D’Essentials, giliran Pamungkas naik pentas menjadi penampil penutup. A Day That Feels Better, Flying Solo, Still Can`t Call Your Name, Closure menjadi tiga lagu pembuka yang langsung memecah suasana.

Penampilan enerjik Pamungkas menjadi penutup sempurna hari pertama PJF 2022. (*)

 

 

FOLLOW US