• Musik

Stray Kids Resmi Buka Dua Toko Pop-Up di Seoul

Ariyan Rastya | Senin, 30/05/2022 16:45 WIB
Stray Kids Resmi Buka Dua Toko Pop-Up di Seoul Toko Pop-Up Stray Kids. Foto: Koreajoongangdaily

JAKARTA - Stray Kids membuka dua toko pop-up mereka“Stray Kids x SKZOO Pop-up Store `The Victory` di Seoul,” dengan tema karakter hewan pada hari Senin (30/5).

JYP Entertainment selaku agensi boy band tersebut mengatakan, toko ini akan dibuka mulai 30 Mei hingga 15 Juni. Toko ini akan beroperasi di dua lokasi yaitu, di department store Hyundai Seoul di Yeouindo dan Kafe Soundwave Hapjeong, kedua tempat tersebut sama-sama berada di Seoul barat.

SKZOO, kombinasi dari singkatan band SKZ dan kebun binatang, adalah sekumpulan karakter hewan yang dirancang setelah anggota Stray Kids.

Toko-toko memajang dan menjual merchandise boy band, termasuk 35 item baru yang dirilis untuk pop-up. Zona foto dan acara khusus ditawarkan kepada pengunjung. 

Toko tersebut juga akan meneyediakan delapan minuman dan makanan penutup yang dirancang dengan karakter SKZOO yang tersedia di Soundwave Hapjeong.

Dkutip dari Koreajoongangdaialy, toko ini buka dari jam 10 pagi sampai jam 8 malam

Stray Kids memulai debutnya pada tahun 2018 dan terdiri dari anggota Bang Chan, Lee Know, Changbin, Hyunjin, Han, Felix, Seungmin dan IN Band ini dikenal dengan hits seperti “My Pace” (2018), “Miroh” (2019), “ God’s Menu” (2020) dan “Back Door” (2020). 

Sedangkan untuk EP barunya “Oddinary” yang dirilis pada bulan Maret, berhasil terjual lebih dari 1 juta copy. Mereka juga akan melakukan tour internasionalnya di Jepang dan Amerika Serikat pada bulan Juni nanti.

FOLLOW US