• Ototekno

8 Cara Agar Akun TikTok Bisa Mendapat Centang Biru, Ikuti Trik Berikut Ini

Tri Umardini | Selasa, 08/03/2022 07:01 WIB
8 Cara Agar Akun TikTok Bisa Mendapat Centang Biru, Ikuti Trik Berikut Ini Aplikasi TikTok. FOTO: HO

JAKARTA - Status centang biru di username merupakan prestise tersendiri bagi pemilik akun media sosial. Entah itu di Instagram ataupun TikTok.

Dengan centang biru berarti akunmu sudah terverifikasi dan dipercaya. Bukan akun sembarangan atau abal-abal sehingga jangkauan medsos jadi lebih luas.

Entah untuk penggunaan pribadi maupun branding produk jualanmu centang biru TikTok akan membantu akunmu untuk menjangkau orang lain secara lebih mudah.

Centang biru ini biasanya diberikan oleh TikTok kepada akun yang terpercaya dan tidak diperjualbelikan

Dengan memiliki centang biru di akun TikTokmu mempengaruhi penonton dari konten-konten yang kamu unggah.

Centang biru membuat lebih banyak orang mengikuti dan juga memudahkanmu untuk masuk ke fyp orang-orang.

Diakun sosial media lainnya, mungkin centang biru bisa didapatkan dengan mengajukan permohonan kepada pihak platformnya.

Sayangnya hal ini tak terjadi di TikTok.

TikTok dengan timnya akan mencari sendiri akun mana yang layak mendapat centang biru yang berharga itu.

Pihak TikTok langsung yang akan menghubungi akun yang bersangkutan terkait centang biru ini.

Namun, tidak berarti Kamu tidak boleh mencobanya.

Ada beberapa cara untuk meningkatkan peluangmu agar diverifikasi oleh TikTok.

Buatlah konten-konten fantastis secara teratur

Kamu mungkin tak memiliki kendali atas viralnya kontenmu, tetapi kamu bisa berusaha membuat konten yang kamu unggah menjadi viral.

Pastikan konten yang kamu unggah mendapat perhatian dari khalayak ramai secara teratur.

Ini dia beberapa cara untuk meningkatkan video kamu:

1. Gunakan perlengkapan berkualitas tinggi

2. Gabungkan musik populer
3. Perhatikan detailnya.

Apakah kamu memiliki latar belakang yang bagus? Bagaimana pencahayaan dalam videomu?

4. Gunakan alat seperti aplikasi Boosted untuk membuat video Anda terlihat keren dan profesional.
5. Terlibat dan berkolaborasi dengan pengguna lain.

Kamu bisa melakukan duet, stitch, take video bersama bahkan hanya sekedar komentar.

Jika kamu ingin mendapatkan lebih banyak pengikut dan penonton serta mendapatkan centang biru TikTok, mengikuti tren yang ada dan terlibat dengan pengguna lain merupakan cara paling berpengaruh.

Dengan cara ini, audiens kamu bisa tumbuh secara pesat setelah kamu menjangkau cukup banyak orang dengan konten-konten mu yang cukup bagus.

6. Cobalah untuk menarik perhatikan oleh media.

Entah itu untuk produkmu atau untuk branding mu sendiri, pastikan untuk melakukan beberapa hal yang bisa menarik perhatian media besar.

Jika kamu memiliki beberapa konseksi di media, tidak ada salahnya untuk memanfaatkan hal itu.

Pertimbangkan untuk ambil bagian dalam suatu acara publik yang akan membuatmu diperhatikan oleh beberapa media massa.

7. Miliki akun yang telah diverifikasi di platform lain.

Kamu bisa mengajukan verifikasi di Twitter, Instagram dan Facebook.

Dan pastikan akun sosial media mu yang lain itu terhubung dengan akun TikTokmu.

8. Jangan terlalu fokus pada verifikasi.

Pada akhirnya, mendapatkan verifikasi dan mendapatkan centang biru TikTok di TikTok bukanlah sesuatu yang dapat kamu kendalikan.

Jadi tidak ada gunanya terpaku pada centang biru.

Kamu tidak perlu verifikasi untuk mengembangkan brand mu atau menjadi kehadiran yang populer dan dihormati di TikTok.

Kamu hanya perlu untuk fokus saja untuk menumbuhkan kehadiranmu.

Dengan membuat koneksi baru, bersenang-senang dan menghasilkan konten yang luar biasa.

Jika dalam prosesnya kamu bisa mendapat verifikasi akan sangat luar biasa. (*)

FOLLOW US