• Bisnis

RUPSLB Bukalapak Setujui Lau Eng Boon Mundur dari Jajaran Komisaris

Budi Wiryawan | Sabtu, 25/12/2021 04:05 WIB
RUPSLB Bukalapak Setujui Lau Eng Boon Mundur dari Jajaran Komisaris Direktur Utama Bukalapak Rachmat Kaimuddin (Istimewa)

Katakini.com - PT Bukalapak.com, Tbk (BUKA) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dihadiri oleh Jajaran Direksi, Komisaris dan Pemegang Saham Perseroan.

Dipimpin oleh Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen Bukalapak, Bambang Brodjonegoro, RUPSLB ini menyetujui pengunduran diri Lau Eng Boon dari Jajaran Komisaris serta perubahan penggunaan dana IPO Perseroan.

Sebagai agenda pertama, Perseroan meminta persetujuan atas pengunduran diri Lau Eng Boon dari Dewan Komisaris dan perubahan susunan Dewan Komisaris Perseroan.

Lau Eng Boon selaku anggota Dewan Komisaris PT Bukalapak.com Tbk telah memulai masa pensiunnya di Government of Singapore Investment Corporation Pte Ltd (GIC). Dengan ini, berakhir pula masa tugas Lau Eng Boon sebagai Komisaris Bukalapak.

Agenda lainnya adalah persetujuan atas Perubahan Penggunaan Dana Hasil Penawaran Umum Perdana Saham - Initial Public Offering (IPO). Hal ini sejalan dengan strategi manajemen Perseroan, yaitu berfokus dalam mencapai pertumbuhan Perseroan dan entitas anak anak-anak usahanya.

Hingga Perseroan dan entitas anak dapat tumbuh lebih baik ke depannya dan dapat berkembang secara berkesinambungan. Perseroan dan entitas anak juga senantiasa mengelola biaya-biaya yang timbul secara lebih efisien.

“Atas nama Perseroan perkenankan kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Lau Eng Boon atas kontribusi, masukan dan arahan beliau yang berharga dan bernilai bagi Perseroan”, ujar Direktur Utama Bukalapak, Rachmat Kaimuddin.

Mengenai agenda kedua, Rachmat mengungkapkan bahwa terkait dengan rencana pertumbuhan dan perkembangan Perseroan dan entitas anak Perseroan ke depannya, manajemen terus mengkaji dan menelaah potensi-potensi serta kesempatan-kesempatan yang tersedia.

FOLLOW US