• Bisnis

Tumbuh 5,5 Persen, BI Ramal Ekonomi 2022 Lebih Baik

Eko Budhiarto | Kamis, 02/12/2021 12:40 WIB
Tumbuh 5,5 Persen, BI Ramal Ekonomi 2022 Lebih Baik Gubernur BI Perry Warjiyo

Katakini.com - Perbaikan ekonomi pada 2022 diprediksi lebih baik daripada 2021.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh
Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo terkait prospek perbaikan ekonomi.

"Ekonomi kita akan lebih baik menuju ke pemulihan, pertumbuhan insya Allah 4,7-5,5 persen pada 2022 dari tahun ini 3,2-4 persen," kata Perry dalam acara BIRAMA Siniar Pojok Thamrin secara daring di Jakarta, Kamis (2/12/2021)

Optimisme pemulihan tersebut, lanjutnya, harus diperkuat dengan menerapkan prinsip kehati-hatian. Pertumbuhan didukung oleh pertumbuhan pada sektor konsumsi, investasi, ekspor, serta inflasi yang terkendali pada tiga persen plus minus satu persen.

"Terutama juga ekonomi dan keuangan digital itu terus akan meningkat sangat cepat di dalam mendukung pemulihan ekonomi kita," ujarnya.

Selain itu, prinsip kehati-hatian tersebut direspons BI melalui sinergi kebijakan ekonomi nasional yang telah ada dan semakin diperkuat dengan KSSK serta seluruh pemangku kepentingan termasuk Komisi XI DPR RI.

"Ada satu prasyarat yang harus kita lakukan bersama yaitu mempercepat vaksinasi agar imunitas massal segera tercapai dan tentu saja secara bertahap membuka sektor-sektor ekonomi dan karenanya itu pendukung pemulihan ekonomi nasional," jelas dia.

FOLLOW US