• Bisnis

UPC Renewbles - Warrior Group Kembangkan Energi Terbarukan di Ciletuh

Budi Wiryawan | Sabtu, 01/05/2021 22:05 WIB
UPC Renewbles - Warrior Group Kembangkan Energi Terbarukan di Ciletuh Panel surya di sawah, salah satu bentuk penggunaan energi baru dan terbarukan.(foto: Antara)

Katakini.com - Perusahaan multinasional pengembang Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB), UPC Renewables, bakal berkolaborasi dengan perusahaan operator olahraga dan permainan pemacu adrenalin kelas dunia, The Warrior Group, untuk mengembangkan dan memadukan proyek energi terbarukan dan sektor pariwisata yang berlokasi di Ciletuh, Sukabumi.

Sebelumnya, rencana proyek PLTB Sukabumi merupakan bagian dari nota kesepahaman investasi UPC Renewables pada 2015 lalu yang disaksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo DI Washington DC. Presiden juga sempat menyampaikan restu terkait rencana pembangunan PLTB Sukabumi dengan nilai investasi Rp3,3 triliun saat peresmian PLTB pertama Indonesia pada 2018 di Sidrap, Sulawesi Selatan.

The Warrior Group adalah perusahaan yang memiliki spesialisasi mengelola acara, mengoperasikan, dan sekaligus mengembangkan pelayanan permainan, perlombaan, wisata petualangan dan olahraga ekstrem kelas dunia.

Diantaranya telah mengelola dan mengoperasikan wisata petualangan yang kini tengah digandrungi di seluruh dunia, termasuk yang baru-baru ini menjadi perhatian yakni ZIP Line sepanjang 900-meter dan mountain Bike Park di AIUla, Arab Saudi. 

Khusus untuk di lokasi rencana PLTB di Ciletuh. Sukabumi, The Warrior Group dan UPC Renewables akan fokus mengembangkan permainan pemacu adrenalin ZIP Line, atraksi aktifitas yang lebih akstrem dari flying fox. Hal ini menyusul The Warrior Group yang juga mengoperatori ZIP Line terpanjang dunia di Ras Al Khaimah, Uni Emirat Arab (UEA).

CEO of Warrior Group, Troy Gillham, menyambut gembira kolaborasi ini karena merupakan perpaduan menarik antara dua industri yaitu Energi Terbarukan dan Wisata Petualangan yang bisa mendongkrak perekonomian daerah setempat.

“Kami senang menjalin kerjasama yang visioner dengan UPC Renewables yang menggabungkan energi terbarukan, geopark, topografi, dan wisata petualangan. Atas nama perusahaan kami menyambut baik setiap tahapan dalam menyusun konsep dan menerapkan produk serta layanan petualangan kelas dunia yang terintegrasi, dengan mendorong keterlibatan masyarakat. Tidak ada keraguan bahwa Sukabumi memiliki potensi yang luar biasa dan kami sangat senang dapat bekerja sama dengan UPC Renewables dalam perencanaan besar mereka dan membantu mewujudkan visi yang fantastis ini,” kata Troy

Kedua perusahaan bakal mengeksplorasi bermacam opsi untuk jenis dan lokasi pemacu adrenalin ini dengan memanfaatkan topografi dan fitur geologi pada lokasi yang telah ditetapkan UNESCO sebagai Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp).

Atraksi semacam ini akan menjadi yang pertama di Indonesia dan merupakan kesempatan luar biasa untuk menggabungkan petualangan olahraga adrenalin, energi terbarukan dan membangun pusat ekowisata yang berkelanjutan dengan peluang ekonomi lokal yang eksponensial. 

“Ini adalah kesempatan kelas dunia dengan menggabungkan lingkungan Geopark dan proyek energi terbarukan UPC Renewables; sesuatu yang menakjubkan antara kesenangan, rekreasi dan pariwisata berkelanjutan. Kami senang bekerjasama dengan UPC dan mitra lainnya untuk mendesain fasilitas, sesuai dengan pengalaman kami di seluruh dunia yang menakjubkan, sekaligus bisa menjadi ikon baru di Sukabumi sehingga akan memicu manfaat lainnya bagi Sukabumi,” tambah Warrior Group’s Lead Technical Specialist, Ian Roberts, yang juga pernah berprofesi sebagai militer dan pernah mendaki Gunung Everest. 

Senior Project Developer UPC Renewables Kalla Primista mengatakan bahwa seiring dengan rencana konferensi Iklim COP26, serta pertemuan G20 pada 2022 yang dipimpin Presiden Jokowi, UPC sangat yakin memiliki tanggung jawab yang melekat untuk membawa sinergi yang luar biasa antara energi terbarukan, pariwisata dan pengembangan Geopark, “untuk menempatkan Indonesia di peta global dan menjadi inovator serta memberikan contoh terbaik bagi Dunia,” jelas Kalla.

UPC Renewables sekaligus menyatakan dukungan kepada Pemerintah Indonesia untuk membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia sudah bekerja keras dalam pencapaian program climate change.

UPC meyakini bahwa rencana pembangunan PLTB berskala besar di lokasi Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp yang dipadukan dengan aktraksi aktivitas olahraga ekstrem kelas dunia ini akan menjadi destinasi wisata yang unik sekaligus membawa dampak berkelanjutan bagi pertumbuhan investasi lainnya.

FOLLOW US