Prabowo Resmikan Kapal Selam Alugoro-405 Buatan Indonesia-Korsel

Akhyar Zein | Rabu, 17/03/2021 23:02 WIB
Prabowo Resmikan Kapal Selam Alugoro-405 Buatan Indonesia-Korsel Kapal Selam Alugoro-405 (Foto: Dok. Istimewa)

Katakini.com - Kementerian Pertahanan (Kemhan) menyerahkan kapal selam Alugoro-405 kepada TNI Angkatan Laut, Rabu.

Kapal ini adalah produksi bersama PT PAL Indonesia dengan Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering (DSME) Korea Selatan.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengatakan kapal ini menjadi titik balik keikutsertaan perusahaan nasional dalam pembuatan kapal selam.

"Betapa pentingnya pertahanan kita. Kita sedang membangun kemampuan pertahanan kita. Bukan karena ingin gagah-gagahan. Bukan karena ingin mengancam siapapun. Tidak," ujar Menteri Prabowo di Surabaya pada Rabu.

Menurut Prabowo menyatakan Indonesia harus memiliki kekuatan yang cukup untuk menjaga kedaulatan serta ancaman negara asing.

Dia mengaku memerintahkan agar program peremajaan alat pertahanan negara, karena banyaknya alutsista yang sangat tua, mengikutsertakan industri pertahanan dalam negeri.

“Kita harap peran serta, inisiatif, kerja keras ahli teknologi kita. Kita harap semua bersatu untuk kerja keras," tegas dia.

Menurut Menteri Prabowo kapal selam ketiga pesanan pemerintah itu akan memperkuat alutsista TNI AL.

Hal ini juga meningkatkan deterrent effect bagi pertahanan  Indonesia,  sebagai satu-satunya negara Asia Tenggara yang mampu membangun kapal selam.

Pembangunan kapal selam ini mengikutsertakan proses Transfer of Technology kepada PT PAL Indonesia, ujar Menteri Prabowo.

Kapal Selam Alugoro-405 merupakan kapal selam jenis Diesel Electric Submarine U209 (Nagapasa Class) dengan panjang keseluruhan 61,3 meter, kecepatan mencapai 21 knot ketika berada di bawah air.

Kapal selam ini mampu membawa 40 kru dengan kemampuan jelajah hingga 50 hari dengan life time mencapai 30 tahun. (Anadolu Agency)


FOLLOW US