• News

Sri Mulyani: Pengetatan PSBB Harus Dilakukan Walau Pengaruhi Ekonomi

Akhyar Zein | Rabu, 06/01/2021 22:30 WIB
Sri Mulyani: Pengetatan PSBB Harus Dilakukan Walau Pengaruhi Ekonomi Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati

Katakini.com – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan penerapan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ketat pada awal pekan depan harus dilakukan walaupun akan berdampak kepada perekonomian.

Menurut dia, kebijakan penanganan covid-19 di Indonesia harus dikelola secara luar biasa melalui kebijakan gas dan rem yang akan sangat bergantung pada perkembangan kasus Covid-19.

“Pengetatan PSBB pasti ada dampaknya kepada perekonomian. Namun kalau tidak dilakukan dan (perkembangan Covid-19 akan memburuk, maka perekonomian juga akan buruk,” ujar Menteri Sri Mulyani dalam konferensi pers virtual, Rabu.

Dia mengatakan pemerintah tidak memiliki banyak pilihan sehingga ketika terjadi kenaikan kasus penularan seperti sekarang ini, maka pengetatan kembali PSBB harus dilakukan agar dampak kepada perekonomian tidak semakin besar.

“Pilihan yang paling baik adalah secepat mungkin semuanya melakukan disiplin (protokol kesehatan,” tambah Menteri Sri Mulyani.(Anadolu Agency)

FOLLOW US