Harga BBM Non Subsidi Naik

| Senin, 26/02/2018 05:37 WIB
 Harga BBM Non Subsidi Naik Ilustrasi BBM Non Subsidi

JAKARTA (ETODAY) - Harga BBM Non Subsidi naik per Sabtu, 24 Februari 2018. Kenaikan harga Pertamax Cs itu diumumkan oleh PT Pertamina (Persero) lewat situs resmi Pertamina, Jumat (23/2) malam.

Dilihat dari daftar harga yang dirilis oleh Pertamina, harga Pertamax di Jakarta kini dijual Rp8.900 per liter. Ada kenaikan Rp300 dari harga sebelumnya Rp8.600 per liter.

Kenaikan tersebut juga berlaku untuk Pertamax Turbo, yang sebelumnya dijual Rp9.600 per liter, kini menjadi Rp10.100 per liternya.

Sedangkan Dexlite mengalami kenaikan Rp600. Dari harga sebelumnya Rp7.500 per liter, kini dijual Rp8.100 per liter. Dan Pertamina Dex naik Rp750, dari Rp9.250 per liter menjadi Rp10.000 per liter.

Kenaikan harga tak hanya berlaku untuk DKI Jakarta. Sejumlah daerah di Indonesia, antara lain Jawa Timur, Bali, dan Yogyakarta juga terkena kenaikan yang sama.

 

Catatan: Berita di atas sudah tayang di Jurnas.Com, pada Sabtu (24/2/2018) pukul 19:57 WIB

Keywords :

FOLLOW US