Penyerang Manchester United dan timnas Kamerun, Bryan Mbeumo (Foto: sportsmole)
JAKARTA - Penyerang sayap timnas Kamerun, Bryan Mbeumo, tengah bersiap menjalani penampilan perdananya di ajang Piala Afrika saat menghadapi Gabon dalam pertandingan Grup F Piala Afrika 2025. Laga ini akan digelar di Stadion Adrar, Agadir, Maroko, pada Kamis (25/12) dini hari WIB.
Mbeumo mengungkapkan rasa gembira dan semangatnya jelang debutnya di turnamen bergengsi benua Afrika tersebut.
"Saya sangat antusias. Saya sudah menunggu momen ini sejak lama, dan saya sangat senang bisa menjadi bagian dari skuad timnas di Maroko," ujar Mbeumo dikutip dari laman resmi Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF).
Pemain yang kini membela Manchester United itu menilai tampil di Piala Afrika adalah kehormatan besar bagi para pesepak bola asal Afrika.
Ia mengaku merasa bangga bisa memperkuat negaranya di turnamen tersebut, terlebih karena keluarganya akan menyaksikan langsung aksinya. Dahulu, ia dan keluarganya hanya bisa menjadi penonton.
Meskipun akan melakoni pertandingan pertamanya di Piala Afrika, Mbeumo menekankan bahwa ia tidak merasakan tekanan apa pun.
Ia menyampaikan tekadnya untuk membantu Kamerun meraih kemenangan di setiap laga dan memperlihatkan kejayaan tim yang pernah tujuh kali menjadi juara Piala Afrika.
"Seperti semua orang, pelatih mengharapkan saya bisa membuat perbedaan melalui kepemimpinan di lapangan, kemampuan menggiring bola, dan segala kontribusi yang bisa saya berikan untuk membantu tim meraih hasil. Itulah yang sedang kami upayakan," kata pria berusia 26 tahun itu.
Mengutip data dari Transfermarkt, sejak debutnya pada tahun 2022, Mbeumo telah mencatatkan 27 penampilan bersama timnas Kamerun di semua ajang, dengan koleksi tujuh gol dan tiga assist.
Meski ini adalah Piala Afrika pertamanya, pemain yang pernah membela Brentford tersebut bukan sosok asing di turnamen besar. Ia sudah pernah tampil di Piala Dunia 2022 dengan mencatatkan tiga penampilan, meskipun saat itu Kamerun harus tersingkir lebih awal di babak penyisihan grup.