• News

Waspada, Cuaca Ekstrem Tangerang Diperkirakan hingga 15 November

M. Habib Saifullah | Sabtu, 08/11/2025 14:05 WIB
Waspada, Cuaca Ekstrem Tangerang Diperkirakan hingga 15 November Ilustrasi hujan lebat (Foto: inews.com)

JAKARTA - Bada Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaannya mengingat potensi cuaca ekstrem yang terjadi mulai 7 hingga 15 November 2025.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang Mahdiar mengatakan bahwa imbauan ini berdasarkan peringatan dini Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II yang menyebutkan adanya peningkatan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat di wilayah Banten.

"Masyarakat diimbau waspada terhadap kemungkinan angin kencang, genangan air, dan pohon tumbang. Jangan berteduh di tempat rawan pohon tumbang," kata Mahdiar dikutip dari Antara, Sabtu (8/11/2025).

Adapun khusus wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya, diperkirakan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berdurasi singkat dan berpotensi terjadi.

Daia juga meminta kepada tim BPBD, Dinas PUPR, DLH, serta kecamatan dan kelurahan diminta agar terus memantau kondisi lapangan dan berkoordinasi cepat jika terjadi genangan atau hidrometeorologi.

"Kami sudah menyiagakan tim siaga bencana di 13 kecamatan. Warga kami imbau untuk menjaga kebersihan saluran air, tidak membuang sampah sembarangan dan segera melapor ke call center 112 jika ada kejadian darurat," kata dia.

Meski Kota Tangerang bukan wilayah pesisir, masyarakat diimbau tetap waspada terhadap dampak tidak langsung seperti peningkatan curah hujan dan aliran air sungai.

"Musim hujan adalah siklus tahunan yang bisa kita hadapi bersama dengan kesiapsiagaan. Yang penting, tetap waspada, jaga lingkungan dan segera tanggap bila ada tanda-tanda bahaya,” ujar dia.