Sistem Energinya Diserang Rusia, Kyiv Minta Bantuan Pasokan dari Mitra NATO

| Jum'at, 29/03/2024 10:30 WIB
Sistem Energinya Diserang Rusia, Kyiv Minta Bantuan Pasokan dari Mitra NATO Logo NATO terlihat pada pertemuan Dewan Atlantik Utara di markas besar Aliansi di Brussels, Belgia 15 Februari 2024. REUTERS

KYIV - Ukraina meminta pasokan pertahanan udara kepada sekutu Barat pada pertemuan luar biasa Dewan NATO-Ukraina pada Kamis. Sebelumnya, terjadi serentetan serangan rudal Rusia terhadap infrastruktur penting dan energi, kata misi Ukraina untuk NATO.

Rusia Jumat lalu melakukan serangan udara terbesarnya terhadap sistem energi Ukraina sejak invasi pada Februari 2022, merusak unit listrik di sebuah bendungan besar dan menyebabkan pemadaman listrik bagi lebih dari satu juta orang di sejumlah wilayah.

Misi tersebut mengatakan pada platform X bahwa Menteri Pertahanan Ukraina Rustem Umerov telah memberi pengarahan kepada mitranya setelah serangan tersebut, mendesak mereka untuk menyediakan lebih banyak peralatan untuk memblokir salvo yang masuk.

Moskow menggambarkan serangan baru-baru ini sebagai bagian dari serangkaian serangan “balas dendam” sebagai respons terhadap serangan Kyiv di wilayah Rusia, dan meningkatkan penggunaan rudal balistik yang lebih sulit dihentikan.

FOLLOW US