Resmi Mundur dari Menkopolhukam, Pengamat: Jokowi Segera Cari Pengganti Mahfud

| Rabu, 31/01/2024 21:25 WIB
Resmi Mundur dari Menkopolhukam, Pengamat: Jokowi Segera Cari Pengganti Mahfud Menkopolhukam Mahfud MD dan Presiden Joko Widodo (foto:tvOneNews)

JAKARTA - Cawapres nomor urut 03 Mahfud MD resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) pada Rabu (31/1).

Terkait hal itu, Direktur Eksekutif Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie mengimbau agar Presiden Joko Widodo segera menunjuk kandidat pengganti. Mengingat saat ini tahun politik, Jokowi harus memilih pengganti Mahfud dengan orang yang benar-benar independent.

"Terpenting harus orang yang menjaga profesionalisme karena harus menjaga stabilitas Pemilu 2024," kata Jerry kepada katakini.com, Rabu (31/1).

Lanjutnya, Jokowi kali ini harus betul-betul memilih dengan benar menteri pengganti yang akan menduduk kursi jabatan sebagai Menkopolhukam. Sebab, jabatan tersebut menurut Jerry merupakan kursi panas yang tidak sembarang orang bisa mengemban amanat.

"Artinya harus pilih menteri yang tepat, berpengalaman, serta memahami hukum dan politik," paparnya.

Sehingga, jika Jokowi hanya memilih berdasarkan kepentingan politik. Artinya Menkopolhukam yang baru nanti tidak sebagus Mahfud.

Sebabnya, situasi hukum di Indonesia menjadi semakin tidak jelas seiring berjalannya perpolitikan nasional. Maka dari itu, Jerry berharap Jokowi bisa mencari pengganti Mahfud dengan bijak.

"Jangan pilih pakar perikanan, peternakan, pertanian, itu tidak bisa. Kalau masing setengah-setengah tahu politik dan hukum, mending jangan dipilih," ucapnya.

Sebelumnya, Mahfud sendiri menyampaikan pemberhentiannya dari Menkopolhukam secara langsung pada siang tadi. Mahfud resmi menanggalkan jabatannya usai ditunjuk sebagai cawapres dari Ganjar Pranowo.

Adapun alasannya, Mahfud mengaku ingin fokus terhadap jalannya proses Pilpres 2024 yang akan digelar pada 14 Februari nanti.

"Saya akan melaporkan saya sudah selesai (di kabinet)," ujar Mahfud di Pura Ulun Danu yang terletak di Desa Swastika Buana, Kecamatan Seputih Banyak, Lampung Tengah.

Mahfud sendiri selalu membawa surat pengunduran dirinya dari Kabinet Indonesia Maju. Surat tersebut nantinya akan diserahkan langsung kepada Jokowi yang sebelumnya telah menunjuknya sebagai Menkopolhukam.

"Surat ini akan disampaikan begitu saya mendapatkan jadwal ketemu dengan Presiden, tapi saya bawa terus karena memang surat ini begitu saya diberi waktu, begitu saya ketemu langsung, saya sampaikan surat ini," pungkas Mahfud.

 

FOLLOW US