• News

NATO: Turki Memainkan Peran Kunci Dalam Perang Melawan Terorisme

Akhyar Zein | Selasa, 24/11/2020 12:25 WIB
NATO:  Turki Memainkan Peran Kunci Dalam Perang Melawan Terorisme Sekjen NATO l ​​​​​Jens Stoltenberg

Katakini.com – NATO mengatakan bahwa Turki telah memainkan peran kunci dalam perang melawan terorisme dan menyediakan infrastruktur dan platform untuk membebaskan wilayah yang dikendalikan oleh Daesh / ISIS.

Sekretaris Jenderal Jens Stoltenberg menegaskan hal itu dalam sidang tahunan ke-66 Majelis Parlemen NATO pada Senin.

Pernyataan itu dikemukakan setelah anggota parlemen Jerman dan anggota Majelis Parlemen NATO Jurgen Trittin mengklaim bahwa Turki tidak berbagi nilai-nilai NATO dan tidak ada aturan hukum di negara tersebut.

Trittin juga mengklaim bahwa Turki melanggar embargo senjata PBB di Libya dan mengancam kapal Jerman di Mediterania Timur.

"Bukankah kita seharusnya melihat Turki bukan sebagai mitra, tetapi sebagai perusak dan ancaman bagi NATO?" tukas dia.

"Tidak ada sekutu lain yang lebih menderita akibat serangan teroris selain Turki, dan tidak ada sekutu lain yang menampung lebih banyak pengungsi di dunia," tegas Stoltenberg.

Meskipun begitu, Stoltenberg juga telah menyatakan keprihatinannya tentang keputusan Turki untuk membeli sistem pertahanan udara S-400 dari Rusia kepada Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dalam kunjungannya baru-baru ini ke Ankara.

Ketua delegasi Turki di Majelis Parlemen NATO, Osman Askin Bak, pun merespons Trittin.

Turki adalah negara demokratis, sekutu yang berharga, dan Turki telah mengambil bagian dalam semua misi NATO. Seperti yang dikatakan oleh sekretaris jenderal, Turki adalah satu-satunya negara yang berperang melawan Daesh / ISIS secara langsung di Suriah," tandas Bak.(Anadolu Agency)

FOLLOW US