• Oase

Keutamaan Terawih Malam ke-18 Ramadan, Rengkuh Keberkahannya

M. Habib Saifullah | Senin, 17/03/2025 16:15 WIB
Keutamaan Terawih Malam ke-18 Ramadan, Rengkuh Keberkahannya Ilustrasi keutamaan salat terawih malam ke-18 (FOTO: HO/IST)

JAKARTA - Ramadan menjadi bulan yang dipenuhi dengan keberkahan dan keutamaan. Untuk semakin meningkatkan keberkahannya ada berbagai ibadah yang disambut untuk dilaksanakan. Terawih salah satunya.

Salat sunnah dimalam hari ini menyimpan banyak keuatamaan. Pada malam ke-18 Ramadan, disebutkan bahwa seorang malaikat menyeru kepada sedang yang menunaikan ibadah sunnah ini:

"Wahai hamba Allah, sesungguhnya Allah telah meridhaimu dan kedua orang tuamu."

Amalan sunnah ini menjadi salah satu ibadah sunnah muakkad yang sangat dianjurkan di momen Ramadan ini. Selain sebagai bentuk ibadah, salat ini juga menjadi wasilah untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Berikut ini keutamaan salat Terawih di bulan Ramadan.

Diampuni Dosa yang Telah Lalu

Salah satu keutamaan terbesar dari salat Tarawih adalah pengampunan dosa. Rasulullah SAW bersabda:

"Barang siapa yang melaksanakan qiyam Ramadan (salat Tarawih) dengan penuh keimanan dan mengharap pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (HR. Bukhari dan Muslim)

Mendapat Pahala yang Berlipat Ganda

Salat Tarawih memiliki nilai pahala yang sangat besar, terutama karena dilakukan di bulan Ramadan, bulan yang penuh dengan keberkahan. Dalam hadis disebutkan bahwa setiap amalan di bulan ini dilipatgandakan pahalanya, termasuk salat Tarawih.

Mendapat Keberkahan dan Ketenangan Jiwa

Salat Tarawih bukan hanya memberikan manfaat spiritual, tetapi juga memberikan ketenangan jiwa dan pikiran. Ketika seorang Muslim berdiri dalam shalat dengan penuh kekhusyukan, membaca ayat-ayat Al-Qur`an, dan berdoa kepada Allah, hatinya akan menjadi lebih tenang.

Mendapatkan Keutamaan Lailatul Qadar

Lailatul Qadar adalah malam yang lebih baik dari seribu bulan, dan hanya terjadi di bulan Ramadan. Rasulullah SAW menganjurkan untuk menghidupkan malam-malam terakhir Ramadan dengan ibadah, termasuk dengan salat Tarawih dan qiyamul lail.

Mendapat Kedudukan Mulia di Akhirat

Salat Tarawih adalah bagian dari qiyam Ramadan, yang merupakan ibadah sunnah yang dicintai oleh Allah SWT. Bagi mereka yang melaksanakannya dengan istiqamah, Allah SWT akan memberikan kedudukan yang tinggi di akhirat.

Keywords :


Terawih Ramadan
.
Malam ke 18