• News

Korban Meninggal Covid-19 di Amerika Serikat Tembus 11 Ribu

Eko Budhiarto | Selasa, 07/04/2020 13:50 WIB
Korban Meninggal Covid-19 di Amerika Serikat Tembus 11 Ribu Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump (Foto: AFP)

Katakini.com - Wabah virus Covid-19 terus bertambah di seluruh belahan dunia, sampai hari ini total yang positif terkonfirmasi covid-19 sudah berjumlah hampir mendekati 1,5 juta orang. Amerika Serikat merupakan  negara terdampak covid-19 terbanyak dalam jumlah penderita positif maupun korban yang meninggal.

Hanya dalam enam minggu, jumlah kematian di Amerika Serikat akibat virus corona yang semula nihil melesat  menjadi lebih dari 11 ribu orang. Berdasarkan data di channel youtube Coronavirus Live Streaming, total kasus di AS kini mencapai 368,434 orang positif covid-19 dan jumlah kematian sebanyak 11 ribu lebih. Jumlah ini empat kali lipat jauh melampaui jumlah korban covid-19 dari negara Cina, tempat pertama kali virus ini muncul.

Permasalahan  ini menjadi pukulan berat bagi pemerintah AS karena dalam beberapa minggu ke depan jumlahnya akan terus bertambah dan peningkatan kasus ini bakal terjadi di berbagai penjuru AS.

Gubernur Michigan menyebut rumah sakit kehabisan persediaan kritis dalam tiga hingga enam hari lagi. Kamar mayat di New Orleans sudah kehabisan ruangan, sementara New York, New Jersey, dan Detroit disebut akan melihat puncak kematian di rumah sakit pada pekan ini. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS menyebut kemungkinan akan lebih banyak kematian akibat virus corona dari yang disadari. "Mungkin salah diklasifikasi sebagai kematian akibat pneumonia karena tidak ada hasil tes positif," jelas lembaga tersebut dikutip dari CNN, Selasa (7/4).

FOLLOW US