• News

Gegara Virus Corona, Singapura "Darurat" Kondom

Ananda Nurrahman | Jum'at, 14/02/2020 07:04 WIB
Gegara Virus Corona, Singapura "Darurat" Kondom Ilustrasi pengaman seksual, Kondom

Jakarta, Katakini.com  –  Merebaknya virus Corona yang berawal dari Wuhan, China, bikin geger masyarakat dunia. Begitu juga warga di Singapura yang sudah tercatat 47 kasus terinfeksi virus mematikan itu.

Tak ayal, warga setempat persiapkan diri membeli berbagai macam sarana agar virus tidak menjakitinya. Misalnya beli tisue, sabun tangan, masker, dan alat kebersihan lainnya.

Namun yang mengejutkan, ternyata kondom atau alat pengaman seksual ini juga laku keras. Bahkan negeri itu jadi kritis kondom yang sulit ditemukan di toko-toko.

Kok kondom, apa hubungannya? ternyata warga setempat terpancing kabar dari laman World of Buzz yang tersebar di sosial media. Kondom menurutnya, akan melindungi jari-jari ketika perlu menekan tombol lift.

Pasalnya, sempat diinformasikan oleh para ahli, lift merupakan salah satu area yang berisiko tinggi terpapar virus corona (COVID-19). Ada-ada saja. Atau karena tidak punya cara lain?

WHO atau badan kesehatan dunia menginformasikan bahwa pencegahan penularan virus corona dilakukan dengan selalu mencuci tangan dengan sabun dan air.

Kemudian, hindari menyentuh wajah dengan tangan dan mengenakan masker saat berada di luar atau di daerah yang ramai. Yang terpenting juga, tutup hidung saat bersin atau batuk. Jika ada gejala demam, batuk, bersin dan sesak nafas, segera periksa dokter.

FOLLOW US